Berita

Ketua Umum (Ketum) Relawan Jokowi Mania (JoMan), Immanuel Ebenezer/Net

Politik

Jokowi Mania: Presiden Jokowi Tak Perlu Buang Energi Menjawab Ide Sesat Seknas Jokpro

SELASA, 29 JUNI 2021 | 15:18 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Wacana presiden tiga periode yang kembali digaungkan Sekretaris Nasional (Seknas) Jokowi-Prabowo (Jokpro) 2024 hanya akan membuang energi Presiden Joko Widodo.

Sebab saat ini, presiden sedang fokus dalam penanganan pandemi Covid-19 dan enggan membicarakan wacana yang sebelumnya sudah ditolak presiden tersebut.

"Kepentingannya apa Jokowi menjawab persoalan ide-ide sesat seperti ini (presiden tiga periode), enggak penting. Buang-buang energi Jokowi untuk menjawab ide sesat ini," kata Ketua Umum (Ketum) Relawan Jokowi Mania (JoMan), Immanuel Ebenezer dalam Obrolan Bareng Bang Ruslan bertema 'Halal-Haram Jokowi 3 Periode' secara daring, Selasa (29/6).


Saat ini, kata dia, Presiden Jokowi lebih fokus menjawab persoalan rakyat, persoalan ekonomi, dan bencana Covid-19.

"Jadi enggak ada urusan ide-ide yang disampaikan Qodari Cs (penggagas presiden tiga periode)," jelasnya.

Di sisi lain, Joman memastikan akan tetap tegak lurus dengan Presiden Joko Widodo. Termasuk soal wacana presiden tiga periode, di mana jauh-jauh hari Presiden Jokowi sudah tegas menolak.

"Kami tegak lurus mengawal apa yang sudah disampaikan dan diarahkan Presiden Jokowi, kami akan mengawal, menolak 3 periode. Kami tegak lurus terhadap cita-cita yang sudah dibuat oleh presiden untuk bangsa ini," tutupnya.

Dalam acara ini, turut dihadiri oleh dua narasumber lain, yakni Ketua Dewan Pembina Puspolkam Indonesia, Firman Jaya Daeli dan aktivis pegiat demokrasi, Firman Tendry.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya