Berita

Pangima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat kunker ke Papua/Ist

Pertahanan

Kapolri Dan Panglima TNI Siapkan Strategi Pengamanan PON Papua

JUMAT, 28 MEI 2021 | 00:21 WIB | LAPORAN: MEGA SIMARMATA

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menyatakan telah menyiapkan strategi pengamanan pergelaran 'multievent' empat tahunan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua yang dijadwalkan berlangsung Oktober 2021.

"Strategi pengamanan yang disiapkan melibatkan stakeholders lainnya seperti pemerintah provinsi, tokoh agama, tokoh adat, dan tokoh masyarakat," ujar Kapolri dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Kamis (27/5).

Listyo mengatakan selain PON XX, penyiapan strategi pengamanan berlaku untuk Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVI Papua.

"Berdasarkan kalender kamtibmas ada beberapa agenda penting yang dilaksanakan di Papua seperti PON ke XX dan Peparnas XVI 2021 dan sebagainya yang membutuhkan situasi kamtibmas yang aman dan nyaman," kata Listyo.

Kapolri bersama Panglima TNI melanjutkan kunjungan kerja hari kedua di Papua, Kamis (27/5).

"Tujuan kunjungan saya dan Panglima ke Papua untuk melihat langsung situasi keamanan di Papua," ujar Listyo.

Dalam kunjungan kerja tersebut, Kapolri mengucapkan terima kasih kepada jajaran TNI- Polri serta masyarakat yang ikut menjaga keamanan Bumi Cendrawasih.

Jenderal bintang empat itu menjabarkan program kerja pemerintah Presiden Joko Widodo yang fokus dalam pembangunan Papua, baik infrastruktur, kesejahteraan, pendidikan, kesehatan, dan lainnya.

"Bapak Presiden telah memberikan perhatian khusus kepada Papua agar melakukan percepatan pembangunan seperti daerah-daerah lainnya," ungkap Listyo.

PON Papua akan digelar pada 2-15 Oktober 2021. Panitia hingga kini masih menyelesaikan penyusunan panduan protokol kesehatannya.

Sesuai dengan instruksi Presiden Joko Widodo, masyarakat di sekitar venue pertandingan PON Papua secara bertahap sudah mulai menerima vaksin Covid-19.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya