Berita

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan/Ist

Politik

Komjal: Anies Sudah Teruji Di DKI, Layak Naik Kelas Pimpin RI

KAMIS, 27 MEI 2021 | 14:34 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Sejak dilantik menjadi Gubernur DKI Jakarta pada 16 Oktober 2017, Anies Baswedan dianggap berhasil memimpin ibukota dengan segudang problematikanya.

Tak heran jika hasil sejumlah survei kerap menempatkan Anies di posisi teratas dalam bursa Pilpres 2024.

Terbaru, elektabilitas Anies menempati posisi pertama versi lembaga survei Akar Rumput Strategic Consulting (ARSC). Anies Baswedan paling banyak disebut responden, yaitu sebesar 17,01 persen.

Disusul Prabowo Subianto dengan 14,31 persen, dan Ganjar Pranowo 11,25 persen.

"Pak Anies sudah teruji di DKI, jadi sangat layak naik kelas pimpin Republik Indonesia," kata Ketua Umum Komunitas Anak Jalanan (Komjal), Faradian alias Iyan, saat berbincang dengan Kantor Berita RMOLJakarta, Kamis (27/5).

Prestasi Anies dalam membangun Jakarta, menurut Iyan, antara lain moda transportasi di Jakarta yang semakin terintegrasi melalui program Jak Lingko.

Berikutnya, penyediaan rumah DP 0 rupiah dan revitalisasi trotoar yang makin memanjakan pejalan kaki.

Iyan menambahkan, Anies merupakan pemimpin yang peduli rakyat kecil dan pemberdayaan UMKM.

"Komjal menaruh harapan besar Anies menjadi pemimpin Indonesia berikutnya," harap Iyan.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Dandim Pinrang Raih Juara 2 Lomba Karya Jurnalistik yang Digelar Mabesad

Selasa, 30 April 2024 | 18:43

UPDATE

Jelang Laga Play-off, Shin Tae-yong Fokus Kebugaran Pemain

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:54

Preseden Buruk, 3 Calon Anggota DPRD Kota Bandung Berstatus Tersangka

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:40

Prof Romli: KPK Gagal Sejak Era Antasari, Diperburuk Kinerja Dewas

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:15

Waspada Hujan Disertai Petir di Jakarta pada Malam Hari

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:28

Kemenag Minta Umat Tak Terprovokasi Keributan di Tangsel

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:23

Barikade 98: Indonesia Lawyers Club Lebih Menghibur daripada Presidential Club

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:20

Baznas Ungkap Kiat Sukses Pengumpulan ZIS-DSKL Ramadan 2024

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:01

Walkot Jakpus Ingatkan Warga Jaga Kerukunan Jelang Pilgub

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:35

Banyak Fasos Fasum di Jakarta Rawan Diserobot

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:19

Sopir Taksi Online Dianiaya Pengendara Mobil di Palembang

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:15

Selengkapnya