Berita

IKA Unpad saat membagikan iftar kepada anak-anak Panti Asuhan Khairunnisa Kota Bandung/Ist

Nusantara

Sejak Awal Ramadan, IKA Unpad Rutin Bagikan Menu Iftar Ke Masyarakat

JUMAT, 07 MEI 2021 | 08:29 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Pandemi Covid-19 yang masih melanda Indonesia sangat berdampak kepada perekonomian masyarakat. Termasuk saat menjalani puasa Ramadan tahun ini.

Karena itu, Ikatan Keluarga Alumni Universitas Padjadjaran (IKA Unpad) berinisiatif membagikan iftar kepada masyarakat dengan mengusung tema 'Berbagi Berkah Ramadan'.

Ketua Penyelenggara kegiatan dari IKA Unpad, Arif Aminuddin mengungkapkan, aktivitas mereka dilangsungkan sejak hari pertama Ramadan 1442 Hijriah, yakni tanggal 13 April hingga 6 Mei 2021.

Kegiatan Berbagi Berkah Ramadan merupakan bentuk berbagi dari para alumni Unpad kepada masyarakat Kota Bandung yang melewati atau berkegiatan di sekitar wilayah Kampus Unpad Dipati Ukur atau sekitar Sekretariat IKA Unpad di Jalan Singaperbangsa, Kota Bandung.

"Melalui kegiatan ini IKA Unpad berusaha hadir untuk sedikit meringankan kesulitan ekonomi masyarakat di tengah pandemi Covid-19," ungkap Arif Aminuddin, Kamis (6/5), dikutip Kantor Berita RMOLJabar.

Selama kegiatan berlangsung, IKA Unpad membagikan 945 bungkus menu iftar bagi para pengemudi ojek online, petugas kebersihan, petugas parkir, sopir angkot, dan sebagainya.

Selain itu, juga diadakan tausiyah secara daring setiap hari Jumat selama bulan Ramadan.

Sebagai penutup kegiatan Berbagi Berkah Ramadan, IKA Unpad membagikan bingkisan dan menu iftar kepada anak-anak Panti Asuhan Khairunnisa di Jalan Pasir Turi Nomor 28 Sukaluyu, Cibeunying Kaler, Kota Bandung.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya