Berita

Sultan Ibrahim Iskandar dari Kerajaan Johor/Net

Dunia

Malaysia Bangun Megaproyek Pembangkit Listrik Tenaga Surya Terbesar Di Asia Tenggara

SENIN, 01 MARET 2021 | 13:42 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Malaysia memiliki proyek ambisius, yaitu membangun pembangkit listrik tenaga surya terbesar di Asia Tenggara.

Pembangkit tersebut akan dibangun di Pengerang, negara bagian Johor. Di mana pembangkit diharapkan dapat beroperasi secara penuh pada 2023.

Melalui keterangan yang dirilis kantornya pada Minggu (28/2), Sultan Ibrahim Iskandar dari Kerajaan Johor mengatakan proyek itu adalah proyek investasi swasta pertama Johor untuk tahun ini yang bernilai 1,4 miliar ringgit atau setara dengan Rp 4,9 triliun (Rp 3.500/ringgit).


"Disebut Sultan Ibrahim Solar Park, proyek 1,4 miliar ringgit akan menjadi yang terbesar di Asia Tenggara dengan kapasitas terpasang gabungan 450 megawatt," begitu isi pernyataan yang dikutip CNA itu.

Sultan Ibrahim sendiri direncanakan akan meresmikan peletakan batu pertama di lokasi proyek pada 23 Maret mendatang.

Menurut kantor sultan, proyek itu sejalan dengan rencana pembangunan berkelanjutan Johor 2030, yang berfokus pada pelestarian dan perlindungan lingkungan sebagai bagian dari rencana pembangunan ekonomi negara bagian.

Sultan menguraikan bahwa proyek tersebut akan memiliki dampak ekonomi yang sehat bagi masyarakat dengan menciptakan lapangan kerja di berbagai tingkat.

“Dengan proyek yang menarik ini, Johor akan membuat lompatan kuantum ke dunia energi bersih yang terbarukan dan berkelanjutan,” katanya.

Dia menambahkan bahwa proyek tersebut akan menandai terobosan besar pertama Johor menjadi energi berkelanjutan skala besar untuk mendorong ekonomi hijau dan lingkungan yang lebih bersih.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

UPDATE

KPK Tidak Ragu Tetapkan Yaqut Cholil Tersangka

Kamis, 08 Januari 2026 | 20:04

KPK Ultimatum Kader PDIP Nyumarno Hadiri Pemeriksaan

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:47

Wanita Ditembak Mati Agen ICE, Protes Meluas

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:43

Pimpinan DPRD Kabupaten Bekasi Aria Dwi Nugraha Dicecar soal Aliran Uang Suap

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:31

Kader PDIP Nyumarno Mangkir dari Panggilan KPK

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:25

Akademisi UGM Dorong Penguatan Mata Kuliah Ekonomika Koperasi

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:19

Arab Saudi Klaim Pemimpin Separatis Yaman Selatan Melarikan Diri Lewat Somaliland

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:15

Presiden Prabowo Beri Penghargaan Ketua Umum GP Ansor

Kamis, 08 Januari 2026 | 18:50

Istri Wawalkot Bandung Menangis di Sidang Praperadilan

Kamis, 08 Januari 2026 | 18:45

Rizki Juniansyah Ngaku Tak Tahu Bakal Naik Pangkat Jadi Kapten TNI

Kamis, 08 Januari 2026 | 18:32

Selengkapnya