Berita

Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian/Net

Politik

Komjen Listyo Sigit Sowan Ke Rumah Tito, Ini Yang Dibahas

SENIN, 18 JANUARI 2021 | 17:38 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Komisaris Jenderal Listyo Sigit menyempatkan diri bertandang ke kediaman Menteri Dalam Negeri yang juga mantan Kapolri Jenderal (Purn), Tito Karnavian, Senin pagi (18/1).

Hal tersebut disampaikan Tito usai melakukan rapat kerja bersama Komisi II DPR RI dalam pembahasan RUU perubahan atas UU 5/2014 tentang ASN di gedung Komisi II, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta.

Dalam kunjungannya, Komjen Listyo datang bersama istri dalam rangka meminta doa restu berkenaan dengan statusnya sebagai calon Kapolri.


“Tadi pagi pukul 8 lewat Pak Sigit ke kediaman dengan ibu Sigit. Saya sangat menghargai Pak Sigit yang datang ke para mantan Kapolri. Selain meminta masukan, juga minta restu. itu memang tradisi, kita menghormati senior, saya juga sering begitu dulu,” ucap Tito.

Tak hanya meminta restu, dalam pertemuan di kediaman Tito, Listyo Sigit juga meminta masukan untuk Polri ke depan.

Tito sendiri megaku bahwa usia Komjen Sigit terbilang masih muda bila dibandingan dengan kapolri terdahulu. Usia tersebut juga sama dengan Tito saat dipercaya Presiden Joko Widodo untuk memimpin Polri.

“Ya sama dengan saya juga. Saya juga waktu itu umur 51 lebih (menjadi Kapolri), Pak Sigit 51 lebih. Karena Pak Sigit sama dengan saya, banyak senior di atas. Tapi kiat-kiat seperti itu saya kira cukup Pak Sigit dan saya yang tahu,” ujarnya.

Selain itu, Komjen Listyo juga meminta masukan Tito untuk memperkuat soft approach di jajaran binmas, di samping kinerja yang lain dalam penegakan hukum yang tegas.

“Saya juga menyampaikan mohon dukungan pada Pak Sigit, karena ini salah satu tugas dari Kemendagri, ujung tombak pemerintah dalam Pilkada. (Pilkada) sudah dilalui tapi masih ada ekornya, (yaitu) sengketa di MK, jangan sampai terjadi konflik," tandasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

Kadisdik DKI Senang Lihat Kemping Pramuka di SDN 11 Kebon Jeruk

Sabtu, 10 Januari 2026 | 02:03

Roy Suryo Cs Pastikan Menolak Ikuti Jejak Eggi dan Damai

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:47

Polri Tetap di Bawah Presiden Sesuai Amanat Reformasi

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:14

Kesadaran Keselamatan Pengguna Jalan Tol Rendah

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:04

Eggi dan Damai Temui Jokowi, Kuasa Hukum Roy Suryo Cs: Ada Pejuang Ada Pecundang!

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:34

Debat Gibran-Pandji, Siapa Pemenangnya?

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:19

Prabowo Didorong Turun Tangan terkait Kasus Ketua Koperasi Handep

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:04

Eggi dan Damai Mungkin Takut Dipenjara

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:46

Relasi Buku Sejarah dan Medium Refleksi Kebangsaan

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:42

Kadispora Bungkam soal Lahan Negara di Kramat Jati Disulap Jadi Perumahan

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:07

Selengkapnya