Berita

Politik

Syekh Ali Jaber Tutup Usia, Ketua DPD RI: Kita Kehilangan Pendakwah Yang Luar Biasa

KAMIS, 14 JANUARI 2021 | 11:12 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Kabar duka kembali menyelimuti Tanah Air. Kali ini, pendakwah Syekh Ali Jaber dikabarkan wafat. Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti turut berbelasungkawa dan menyampaikan rasa duka sedalam-dalamnya.

Kabar wafatnya Syekh Ali Jaber disampaikan melalui akun Instagram yayasan.syekhalijaber.

"Innalillahi wa innailaihi rajiun. Saya sebagai pribadi dan Ketua DPD RI menyampaikan turut berbelasungkawa dan berduka sedalam-dalamnya. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan," kata LaNyalla, Kamis (14/1).

Menurut LaNyalla, sosok Syekh Ali Jaber sangat luar biasa.

"Kharisma yang dimiliki seorang Syekh Ali Jaber sangat luar biasa. Beliau juga sangat memberikan ketenangan saat berdakwah. Tidak ada kebencian atau permusuhan yang disampaikan," katanya.

Buat mantan Ketua Umum Kadin Jawa Timur ini, wafatnya Syekh Ali Jaber adalah kehilangan untuk seluruh umat muslim dan bangsa Indonesia.

Apalagi Almarhum penggagas rumah tahfiz dan pencetak anak-anak penghafal Alquran sekaligus pencetak Alquran huruf braille untuk saudara-saudara kita yang tidak bisa melihat.

"Cara beliau berdakwah dan beribadah juga menjadi inspirasi bagi kita semua, semoga bisa lahir penerus beliau," harap LaNyalla.

Selain LaNyalla, ungkapan duka juga disampaikan Ustaz Yusuf Mansur. Menurutnya, Syekh Ali Jaber meninggal dalam keadaan negatif corona.

"Benar Syeikh Ali wafat. 08.30 WIB, sudah dalam keadaan negatif Covid. Di RS Yarsi, Cempaka Putih, Jakarta," tulis Yusuf Mansur.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Daftar Bakal Calon Gubernur, Barry Simorangkir Bicara Smart City dan Kesehatan Untuk Sumut

Selasa, 07 Mei 2024 | 22:04

Acara Lulus-Lulusan Pakai Atribut Bintang Kejora, Polisi Turun ke SMUN 2 Dogiyai

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:57

Konflik Kepentingan, Klub Presiden Sulit Diwujudkan

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:41

Lantamal VI Kirim Bantuan Kemanusiaan Untuk Korban Banjir dan Longsor di Luwu

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:33

Ketua MPR: Ditjen Bea Cukai, Perbaiki Kinerja dan Minimalkan Celah Pelanggaran!

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:33

Anies: Yang Tidak Mendapatkan Amanah Berada di Luar Kabinet, Pakem Saya

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:25

Ide Presidential Club Karena Prabowo Ingin Serap Pengalaman Presiden Terdahulu

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:17

Ma’ruf Amin: Presidential Club Ide Bagus

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:09

Matangkan Persiapan Pilkada, Golkar Gelar Rakor Bacakada se-Sumut

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:04

Dua Kapal Patroli Baru Buatan Dalam Negeri Perkuat TNI AL, Ini Spesifikasinya

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:00

Selengkapnya