Berita

Kantong jenazah yang berisi potongan tubuh/RMOL

Nusantara

Tiga Hari Pencarian, Basarnas Sudah Temukan 19 Kantong Berisi Potongan Tubuh Manusia

SENIN, 11 JANUARI 2021 | 13:40 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Hari ketiga misi pencarian puing pesawat dan jasad korban Sriwijaya Air nomor penerbangan SJ-182 di perairan Pulau Laki, Kepulauan Seribu menghasilkan banyak peningkatan.

Kepala Badan Search and Rescue Nasional (Kabasarnas) Marsekal Madya Bagus Puruhito menyampaikan, tim gabungan dari unsur TNI, Polri dan SAR telah menemukan belasan kantong berisikan potongan tubuh manusia yang telah diserahkan oleh Basarnas.

"Saya katakan 18 kantong jenazah yang berisi atau berupa body part atau potongan tubuh korban. Hari ini datang lagi satu kantong jenazah," kata Puruhito di JICT 2, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (11/1).


Puruhito mengatakan, 19 kantong jenazah tersebut telah diserahkan kepada tim Disaster Victim Investigation (DVI) Polri.

DVI Polri nantinya akan mengambil sampel DNA potongan tubuh dan dicocokan dengan keluarga korban.

"Terkait bagian tubuh korban DVI sedang melaksanakan proses selanjutnya," imbuhnya.

Selain potongan tubuh korban Sriwijaya Air, tim SAR gabungan juga menemukan 10 potongan bagian kecil pesawat.

Tim, kata Puruhito juga menemukan 16 potongan bagian besar pesawat.

"Saat ini yang material sudah sama-sama ditangani, KNKT menangani proses selanjutnya," ujar dia.

Meski demikian, Puruhito menegaskan, tim SAR masih memiliki pekerjaan rumah untuk menemukan kotak hitam milik pesawat Sriwijaya Air yang jatuh di perairan Kepulauan Seribu.

Dia pun berharap, kotak hitam segera ditemukan, sehingga bisa digelar penyelidikan insiden jatuhnya Sriwijaya Air.

"Basarnas bersama KNKT masih melakukan pencarian. Mudah-mudahan bisa segera kami dapatkan," tandasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya