Berita

Menteri Sosial Tri Rismaharini saat blusukan di Jakarta/Net

Politik

Mensos Blusukan Di Jakarta, Tapi Tak Blusuki Kolong Tol Waru-Tanjung Perak Selama Pimpin Surabaya

JUMAT, 08 JANUARI 2021 | 03:18 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Manuver Tri Rismaharini sebagai Menteri Sosial tak habis-habisnya disorot publik. Sejak hari pertama menjabat, Mensos langsung blusukan ke kolong jembatan Kali Ciliwung hingga yang terbaru di kawasan elite Jalan Sudirman-Thamrin.

Sukses menghebohkan warga, mantan Walikota Surabaya ini kemudian mulai dikuliti masyarakat. Hingga muncul pernyataan dari warga di Kampung 1001 Malam yang berdekatan dengan kolong Jalan Tol Waru-Tanjung Perak yang juga ditempati warga.

Dari pengakuan pengurus Kampung 1001 Malam, mereka tak mendapat perhatian dari Pemerintah Kota Surabaya, termasuk di era kepemimpinan Tri Rismaharini selama dua periode.

Merespons hal ini, Rektor Universitas Ibnu Chaldun Musni Umar pun merasa prihatin.

"Saya prihatin, 10 tahun pimpin Surabaya, warga kolong tol tersebut tidak pernah diblusuki, apalagi dibereskan," kata Musni Umar di akun Twitternya sembari menautkan pemberitaan pengakuan warga kolong tol di Surabaya, Kamis (7/1).

Hal itu diakuinya berbeda saat politisi PDIP tersebut ditunjuk Presiden Joko Widodo untuk menjabat sebagai Menteri Sosial menggantikan Juliari Batubara.

Sejak duduk di kursi Menteri Sosial, Risma langsung blusukan ke sejumlah tempat. Mulai dari kolong jembatan Kali Ciliwung di hari pertama menjabat, hingga terbaru bertegur sapa dengan tunawisma di kawasan Sudirman-Thamrin, Jakarta Pusat.

"Hari l masuk kerja, Mensos sudah blusukan. Seharusnya visi misi presiden dijabarkan dalam rencana kerja, menata organisasi, melaksanakan, mengawasi," tandasnya.

Populer

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

TNI dan Satgas PKH Garda Terdepan Tegakkan Hukum Perkebunan Sawit Ilegal

Kamis, 13 Maret 2025 | 19:30

Rumah Ridwan Kamil Digeledah Pertama di Kasus bank bjb, Ini Sebabnya

Kamis, 13 Maret 2025 | 19:24

Kelakar Prabowo Soal Jaksa Agung yang Absen di Bukber Rektor

Kamis, 13 Maret 2025 | 19:15

KPK Sita Deposito Hingga Bangunan di Kasus Korupsi bank bjb

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:51

Legislator PDIP Usul Pembentukan Kamar Khusus Pajak di MA

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:35

Terus Bertumbuh, Ketua Komisi VI Apresiasi Kinerja Antam

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:09

Hormati KPK, bank bjb Pastikan Kegiatan Bisnis Tetap Jalan

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:08

Pejabat bank bjb dan Agensi Sepakat Markup Iklan, Begini Modusnya

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:07

Sri Mulyani: Penurunan Penerimaan Pajak Tak Perlu Didramatisasi

Kamis, 13 Maret 2025 | 17:58

Perdana Prabowo Undang Rektor Seluruh Indonesia ke Istana

Kamis, 13 Maret 2025 | 17:54

Selengkapnya