Berita

Anggota Komisi II DPR, Nasir Djamil/Net

Politik

Nasir Djamil: Jangan Sampai Papua Bernasib Sama Dengan Timor Timur

KAMIS, 03 DESEMBER 2020 | 15:23 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Banyak kalangan mendesak pemerintah Indonesia untuk segera mengambil langkah strategis perihal adanya deklarasi pemerintahan sementara Papua Barat.

Namun, tak sedikit pula yang berpendapat Benny Wenda bukanlah warganegara Indonesia, dan tidak memiliki hak untuk memerdekakan wilayah NKRI terlebih membuat sebuah pemerintahan yang dianggap tidak akan bisa diterima secara hukum internasional.

Anggota Komisi II DPR RI Muhammad Nasir Djamil menyampaikan, deklarasi yang dilakukan Benny Wenda kental dengan unsur campur tangan asing yang bertujuan merusak dan memperkeruh suasana di Papua.

“Intinya jangan anggap sepele gejolak yang ada di Papua. Kita punya pelajaran berharga soal lepasnya Timor Timur dari NKRI,” ucap Nasir kepada Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (3/12).

Legislator asal Aceh ini meminta agar pemerintah mengajak dialog masyarakat Papua seperti pada saat kampanye pemilihan presiden (Pilpres) 2019 lalu.

“Ajaklah dialog masyarakat Papua seperti presiden berdialog dengan mereka saat Pilpres lalu. Bukankah presiden juga sudah  beberapa kali mengunjungi Papua,” katanya.

“Publik juga ingin tahu mengapa begitu sulitnya pemerintah untuk mewujudkan keamanan yang permanen  dan kesejahteraan masyarakat Papua,” tutupnya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya