Berita

Rektor Unila, Profesor Karomani dinyatakan positif Covid-19/Istimewa

Kesehatan

Positif Terpapar Covid-19, Rektor Unila Diketahui Sempat Rapat Di MPR

MINGGU, 22 NOVEMBER 2020 | 01:52 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kabar Rektor Universitas Lampung (Unila), Profesor Karomani, terpapar Covid-19 bisa jadi memberi dampak buruk bagi para anggota Dewan di Senayan, Jakarta.

Sebab, Rektor Unila ini diketahui sempat mengunjungi gedung MPR RI untuk memberikan tanggapan terkait universitas yang dipimpinnya.

Kabar Prof Karomani terkonfirmasi positif Covid-19 ini dibenarkan jurubicara Unila, Kahfie Nazaruddin.


"Berdasarkan hasil swab Kamis kemarin, Pak Rektor terkonfirmasi Covid-19," ujarnya saat dihubungi Kantor Berita RMOLLampung melalui telepon, Sabtu (21/11).

Menurutnya, saat ini kondisi Karomani masih stabil dan sehat. Dalam artian masih bisa berkomunikasi melalui telepon.

"Isolasi di Rumah Sakit Abdul Moeloek, kurang tahu dari kapan, mungkin setelah hasil swab keluar langsung dibawa ke Abdul Moeloek," tambahnya.

Kahfie punt mengakui kalau beberapa hari lalu Karomani sempat ke gedung MPR RI untuk rapat memberikan tanggapan mewakili Unila.

"Terakhir diminta tanggapan di MPR, Minggu lalu. Tapi ini kita masih menelusuri penularan. Senin besok akan diberikan rilisnya," tutupnya.


Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Kesiapan Listrik dan Personel Siaga PLN Diapresiasi Warga

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:51

Megawati Minta Kader Gotong-Royong Bantu Sumatera

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:35

Muannas Peringatkan Pandji: Ibadah Salat Bukan Bahan Lelucon

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:28

Saksi Cabut dan Luruskan Keterangan Terkait Peran Tian Bahtiar

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:53

Rocky Gerung: Bagi Megawati Kemanusiaan Lebih Penting

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:40

Presiden Jerman: Kebijakan Trump Merusak Tatanan Dunia

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:53

Ostrakisme Demokrasi Athena Kuno: Kekuasaan Rakyat Tak Terbatas

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:31

Megawati Resmikan Pendirian Kantor Megawati Institute

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:53

Khamenei Peringatkan Trump: Penguasa Arogan Akan Digulingkan

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:06

NST 2026 Perkuat Seleksi Nasional SMA Kemala Taruna Bhayangkara

Sabtu, 10 Januari 2026 | 17:36

Selengkapnya