Berita

Warga Rusia jalan-jalan di Kota Moskow dengan berpakaian batik/KBRI Moskow

Dunia

Peringati Hari Batik, Warga Rusia Jalan-jalan Di Moskow Dengan Berpakaian Batik

SABTU, 03 OKTOBER 2020 | 13:35 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Hari Batik Nasional tidak hanya diperingati di Indonesia, tetapi juga di Rusia. Uniknya, warga Rusia juga turut mengenakan pakaian batik di Hari Batik Nasional, Jumat (2/10).

"Mereka adalah generasi muda Rusia sahabat Indonesia atau Indonesianis yang mengagumi budaya Indonesia," kata Sekretaris Pertama Fungsi Penerangan dan Sosial Budaya KBRI Moskow, Enjay Diana dalam keterangan tertulis kepada Kantor Berita Politik RMOL, Sabtu (3/10).

Di Hari Batik Nasional, para Indonesianis ini membuat acara sendiri, yaitu jalan-jalan di Moskow dengan berpakaian batik. Mereka antara lain mengunjungi taman VDNH atau All-Russian Exhibition Center.


Maria Yarovitskaya, anggota sanggar seni Kirana Nusantara Dance KBRI Moskow asuhan Elisabeth Nurnilasari yang merupakan staf KBRI Moskow, mengatakan bahwa dia bersama teman-temannya berkumpul untuk membuat sebuah video dan berfoto khusus dalam rangka Hari Batik yang diperingati pada 2 Oktober.

"Kami sepakat pergi ke VDNH untuk pengambilan video dan berfoto di beberapa lokasi di sana. Karena hari sudah sore dan sudah mulai gelap, kami mencari tempat-tempat yang terang, seperti di pintu gerbang utama, paviliun pusat, dan air mancur Persahabatan Rakyat," kata Maria Yarovitskaya.

Maria Yarovitskaya ditemani oleh Ekaterina Kamilova, alumni program Beasiswa Seni Budaya Indonesia (BSBI) Kementerian Luar Negeri RI dan anggota sanggar seni Gamelan Dadali KBRI Moskow asuhan Tri Koyo yang merupakan staf KBRI Moskow, Aleksandr Berezkin dan Daniil Gribanov yang juga anggota Gamelan Dadali.

Selain itu, ada juga Olga Rebrova, anggota Kirana Nusantara Dance dan peserta kursus Bahasa Indonesia di KBRI Moskow, serta Anna Lashina. Semuanya berpakaian batik dengan berbagai corak.

Sementara itu, staf KBRI Moskow, baik warga negara Indonesia maupun warga Rusia mengenakan batik dalam rangka peringatan Hari Batik Nasional ini.

Kuasa Usaha Ad Interim yang juga Wakil Duta Besar RI untuk Rusia merangkap Belarus, Azis Nurwahyudi, mengatakan batik semakin di kenal di Rusia. KBRI Moskow senantiasa mempromosikan batik di berbagai kesempatan, antara lain festival-festival.

Menurut Azis Nurwahyudi, para staf KBRI Moskow sering mengenakan pakaian batik dalam bekerja atau menghadiri suatu acara atau pertemuan. Terdapat juga warga Rusia yang mengenakan batik saat menghadiri acara atau pertemuan yang diselenggarakan KBRI Moskow.

"Dari Rusia kami mengucapkan Selamat Hari Batik Nasional tahun 2020", kata Azis Nurwahyudi.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya