Berita

Ilustrasi Pilkada Serentak 2020/RMOLNetwork

Politik

PKB, Garuda, Dan PKS Kompak Dukung Pasangan YUDA Maju Di Pilkada Nabire 2020

RABU, 12 AGUSTUS 2020 | 17:03 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Pasangan Yufinia Mote dan Muhammad Darwis atau 'YUDA' sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Nabire, Papua, terus mendapatkan dukungan dari berbagai partai politik.

Teranyar, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dan Partai Gerakan Perubahan Indonesia (Garuda) kompak mendukung pasangan ini untuk berlaga di Pilkada Serentak, 9 Desember 2020 mendatang.

"Alasan PKS menjatuhkan pilihannya kepada pasangan calon YUDA, salah satunya melihat elektabilitasnya dari berbagai survei. Sejauh ini menunjukkan, bahwa pasangan ini berada pada posisi yang cukup tinggi di atas calon-calon lain," kata Ketua DPD PKS, Suharman Sandrang, dalam keterangan resminya, Rabu (12/8).

Sementara itu, Partai Garuda lewat Ketua Tim Pemenangan YUDA, Ardian mengatakan, pihaknya akan berkordinasi di daerah agar terjadi konsolidasi yang baik sehigga pasangan yang diusungnya dapat menang.

Sedangkan PKB merupakan partai pertama yang menyerahkan Surat Rekomendasi lengkap beserta Atribut B1 kwk Parpol kepada pasangan ini.

"Surat Rekomendasi Partai PKB serta Atribut B1 kwk merupakan kelengkapan administratif saja, namun yang paling penting adalah menjaga amanah dari surat tersebut," ucap Iman selaku Ketua Pemenangan Wilayah Timur PKB.

Sebelumnya, pasangan Yufinia Mote dan Muhammad Darwis mengumumkan siap bertarung di Pilkada 2020 setelah mendapat surat rekomendasi dari enam partai politik.

Keenam parpol yang telah memberikan dukungannya secara resmi adalah PKB, PAN, Garuda, PKS, PSI, dan Perindo. Berkat dukungan enam partai tersebut, pasangan YUDA memenuhi syarat 10 kursi DPRD Kabupaten Nabire untuk mendaftarkan diri sebagai bakal calon di Pilkada Serentak 2020.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Dandim Pinrang Raih Juara 2 Lomba Karya Jurnalistik yang Digelar Mabesad

Selasa, 30 April 2024 | 18:43

UPDATE

Jokowi Keluhkan Peredaran Uang yang Semakin Kering, Ekonom: Akibat Utang yang Ugal-ugalan

Rabu, 08 Mei 2024 | 17:05

Butuh 35.242 Dukungan bagi Calon Perseorangan Maju di Pilwalkot Cimahi

Rabu, 08 Mei 2024 | 17:01

Kemendag Amankan Satu Kapal Tanpa Kelengkapan Dokumen Impor di Palembang

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:58

Mardani Dukung Sikap Oposisi Ganjar: Itu Ksatria!

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:55

Google Pixel 8A Resmi Dirilis, Dibanderol Mulai Rp8 Jutaan

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:44

Wakapolda Aceh Armia Fahmi Daftar Bacalon Bupati Atam Lewat Nasdem

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:39

Pakar: Sosok Menkeu yang Baru Baiknya Berlatar Belakang Teknokrat Dibandingkan Politisi

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:33

Satgas Catur Bais TNI Berhasil Gagalkan Penyelundupan Pakaian Bekas di Sebatik

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:32

Militer Taiwan Bersiap Hadapi Ancaman China Jelang Pelantikan Presiden

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:31

BTN Relokasi Kantor Cirebon

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:09

Selengkapnya