Berita

Tugu 13 Desember yang terletak di sudut Lapangan Merdeka Kota Tebing Tinggi/Net

Nusantara

Kota Tebing Tinggi Peringati Hari Jadi Ke-103, Umar Junaidi: Mari Wujudkan Kota Yang Sehat Dan Ramah

RABU, 01 JULI 2020 | 13:25 WIB | LAPORAN: DARMANSYAH

Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara pada hari ini, Rabu (1/7) memperingati hari jadi ke-103 di tengah pandemik corona virus baru (Covid-19) yang juga melanda kota perlintasan dengan julukan "Kota Lemang" itu.

"Insya Allah, 1 Juli 2020, kota kita berulang tahun yang ke-103," kata Wali Kota Tebing Tinggi Umar Junaidi Hasibuan dalam video yang diunggah akun facebook Kominfo Tebing Tinggi, Rabu (1/7).

Pada hari jadi Kota Tebing Tinggi yang ke-103 ini, Wali Kota Umar Junaidi mengajak seluruh masyarakat untuk tetap menjalin kebersamaan dengan menjaga sinergitas.

"Di sini rumah kita, di sini kota kita, mari kita jaga kebersamaan antara seluruh warga masyarakat yang ada di Kota Tebing Tinggi," ajak Umar Junaidi.

Umar Junaidi juga mengajak masyarakat Kota Tebing Tinggi untuk menjaga kesehatan di tengah pandemik Covid-19 yang juga melanda wilayahnya.

"Mari kita jaga kesehatan kita. Menjaga protokol kesehatan sesuai dengan aturan yang dianjurkan oleh pemerintah," imbaunya.

Umar Junaidi berharap Kota Tebing Tinggi yang pernah meraih piala Adipura sebanyak empat kali berturut-turut sebagai kota yang sehat dan ramah.

"Dan mari kita wujudkan kota kita menjadi kota yang sehat dan ramah," pungkasnya.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Samsung Solve for Tomorrow 2024, Momentum untuk Dorong Peningkatan Literasi Digital

Sabtu, 27 April 2024 | 11:48

Paguyuban Warung Madura: Harusnya Kami Dilindungi Bukan Diberangus!

Sabtu, 27 April 2024 | 11:36

PIS Sukses Tekan Emisi 25,4 Ribu Ton Setara CO2

Sabtu, 27 April 2024 | 11:18

Sam Altman hingga Sundar Pichai Gabung Dewan Keamanan AI Amerika Serikat

Sabtu, 27 April 2024 | 10:59

OASA Perkuat Modal di Anak Usaha Rp69 Miliar

Sabtu, 27 April 2024 | 10:41

Ilham Bintang: Prabowo Siap-Siap Beli Obat Anti Resah

Sabtu, 27 April 2024 | 10:37

Induk Perusahaan Google Bagi-bagi Dividen untuk Pertama Kali

Sabtu, 27 April 2024 | 10:29

KPU Sewa 8 Kantor Hukum Hadapi Perselisihan Pileg 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 10:20

Blinken: Amerika Tidak Bermaksud Menghambat Tiongkok Lewat Pembatasan Ekspor Chip

Sabtu, 27 April 2024 | 10:18

Realisasi Anggaran untuk IKN Capai Rp4,3 Triliun per April 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 10:02

Selengkapnya