Berita

Foto: RMOL Lampung

Nusantara

Penumpang Sempat Khawatir Dari Kabin Garuda Menetes Air

KAMIS, 03 OKTOBER 2019 | 11:55 WIB | LAPORAN: RUSLAN TAMBAK

Kejadian aneh terjadi dalam penerbangan Garuda Indonesia rute Jakarta-Lampung, Rabu (2/10). Air menetes dari kompartemen kabin pesawat.

Salah seorang penumpang beranama Gunawan Parikesit mengabadikan peristiwa tersebut lewat video ponselnya.

"Air itu banyak sekali. Bahkan, di dalam kabin, lebih banyak lagi," kata dia seperti dilansir dari RMOL Lampung, Kamis (3/10).


Gunawan yang duduk di kursi 36-J pesawat dengan bernomor penerbangan GA-76 dari Jakarta pada pukul 14.55 WIB sempat galau. Dia khawatir terjadi apa-apa dengan pesawat tersebut.

Namun, Sales and Service Manager PT Garuda Indonesia Cabang Tanjungkarang, Tosan Anda Andhika mengatakan, tetesan air berasal dari tumpahan air minum dari thumbler yang dibawa penumpang. Tidak ada masalah teknis, flight in bound dan out bound on time.

Gunawan yakin air tersebut terkait masalah teknis pesawat, bukan tumpahan air minum. Alasan dia, dua penumpang hanya bisa pasrah dan tidak ada yang berusaha mencari sumber penyebab tetesan air, jika memang itu berasal dari air minum penumpang.

Menurut dia, kejadian itu sangat tidak nyaman dan bisa membahayakan penumpang.

"Bagaimana kalau sampai mengganggu bagian elektronik pesawat dan menimbulkan kerusakan saat di udara," terang Gunawan.

Gunawan pun meminta kepada pihak Garuda Indonesia untuk memastikan terkait kjadian aneh tersebut.

"Asal air mana yang dari penumpang yang tumpah. Kan ada manifes penumpang," tutupnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Indeks Persepsi Korupsi RI Tetap Rendah, Padahal Rajin Nangkap Koruptor

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:17

Adu Prospek Sesi II: BNBR-BRMS-BUMI, Mana yang Lebih Tangguh?

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:11

Sandiaga Uno: Jangan Masuk Politik karena Uang

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:06

Grup Bakrie Jadi Sorotan, Saham DEWA dan BRMS Pimpin Pergerakan di Sesi Siang

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:56

Angkot Uzur Tak Boleh Lagi Wara Wiri di Kota Bogor

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:53

BNBR Fluktuatif di Sesi I: Sempat Bertahan di Rp230, Kini Menguji Level Support Rp200

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:48

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Sufmi Dasco Tegaskan Pilpres Tetap Dipilih Rakyat Langsung

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:35

Ekspor Ekonomi Kreatif RI Catat Tren Positif

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:29

Aplikasi jadi Subsektor Tertinggi Investasi Ekonomi Kreatif

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:16

Selengkapnya