Berita

Taiwan/Net

Dunia

Saat Negara Di Pasifik Merapat Ke China, Kepulauan Marshall Tetap Bersekutu Dengan Taiwan

KAMIS, 26 SEPTEMBER 2019 | 08:58 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Di tengah hengkangnya sekutu-sekutu Taiwan di Pasifik, pemerintah Kepulauan Marshall menegaskan dukungannya bagi negara tersebut.

Dalam sebuah pernyataan yang dirilis Rabu (25/9), pemerintah Kepulauan Marshall mengatakan telah mengadopsi resolusi untuk menunjukkan penghargaan yang mendalam kepada rakyat dan pemerintah Taiwan.

"Kita semua telah melihat upaya China untuk memperluas wilayah dan jejaknya, dan ini harus menjadi perhatian besar bagi negara-negara demokratis," kata Presiden Kepulauan Marshall, Hilda Heine, seperti dimuat Reuters.

Langkah tersebut disambut baik oleh Taiwan, namun tidak oleh China.

Juru bicara Kementerian Luar Negeri China Geng Shuang mengatakan kerjasama yang semakin dijalin antara negeri tirai bambu dan negara-negara di Pasifik telah membawa manfaat nyata bagi negara-negara tersebut.

"Siapa pun yang memahami situasinya dan tidak berprasangka dapat melihat ini dengan sangat jelas," kata jurubicara tersebut ketika ditanya tentang kritik Heine terhadap peran China di Pasifik.

Sebelumnya diketahui bahwa dua negara di Pasifik, yakni Kepulauan Solomon dan Kiribati memutuskan untuk mengalihkan dukungan dari Taiwan ke China serta menjalin kerjasama lebih erat dengan negara tersebut.

Dengan demikian, saat ini Taiwan masih mempertahankan hubungan formal dengan 15 negara di dunia. Sebagian besar adalah negara-negara kecil di Amerika Tengah dan Pasifik.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Hadiri Halal Bihalal Ansor, Kapolda Jateng Tegaskan Punya Darah NU

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:19

Bursa Bacalon Wali Kota Palembang Diramaikan Pengusaha Cantik

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:04

KPU Medan Tunda Penetapan Calon Terpilih Pileg 2024

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:50

Pensiunan PNS di Lubuklinggau Bingung Statusnya Berubah jadi Warga Negara Malaysia

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:35

Partai KIM di Kota Bogor Kembali Rapatkan Barisan Jelang Pilkada

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:17

PAN Jaring 17 Kandidat Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:58

Benny Raharjo Tegaskan Golkar Utamakan Kader untuk Pilkada Lamsel

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:41

Pria di Aceh Nekat Langsir 300 Kg Ganja Demi Upah Rp50 Ribu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:21

Alasan Gerindra Pagar Alam Tak Buka Pendaftaran Bacawako

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:57

KPU Tubaba Tegaskan Caleg Terpilih Tidak Dilantik Tanpa Serahkan LHKPN

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:26

Selengkapnya