Berita

Haji Lulung (ketiga dari kanan)/RMOL

Nusantara

Haji Lulung Minta Masyarakat Lapor Jika Ada Oknum Pakai Nama Bamus Betawi

SENIN, 29 JULI 2019 | 03:58 WIB | LAPORAN:

Pra dan pasca diadakannya Lebaran Betawi ke-12 yang diselenggarakan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta bekerja sama dengan Badan Musyawarah (Bamus) Betawi, banyak oknum tidak bertanggung jawab memanfaatkan kesempatan ini untuk meraup keuntungan.

Munculnya oknum yang mengatasnamakan Bamus Betawi, tentunya dapat meresahkan berbagai pihak baik dari tingkat pemerintah, sampai kepada masyarakat di Jakarta.

Padahal Bamus Betawi asli yang dipimpin oleh Haji Lulung sudah mempunyai legitimasi yang berasal dari Kementerian Hukum dan HAM dengan Nomor SK: AHU-0004530.AH.01.07 Tahun 2019 tentang pengesahan pendirian Badan Hukum perkumpulan Badan Musyawarah Bamus Betawi.

"Dalam penetapan disurat tersebut menetapkan Haji Lulung AL, sebagai Ketua Umum; Syarif Hidayatullah sebagai Sekretaris Jenderal; Djuli Zulkarnain sebagai Bendahara Umum; Nuri Thahir sebagai Ketua Majelis Adat; Bambang Sutjipto Syukur sebagai Sekretaris Majelis Adat," ujar Lulung di Hotel Ibis Tanah Abang, Jakarta Pusat, Minggu malam (28/7).

Oleh karenanya, Lanjut Lulung tidak ada lagi kepengurusan Bamus Betawi tingkat kota dan kabupaten di Provinsi DKI Jakarta, guna menghindari penyalahgunaan nama untuk kebutuhan yang bukan diperuntukkan buat Bamus Betawi yang asli.

Adapun bila masyarakat menerima laporan, segera melapor kepada pihak Bamus Betawi agar dapat segera melapor.

"Kemudian apabila ada pihak yang masih menggunakan nama perkumpulan Bamus Betawi selain kepengurusan kami, kami mohon dukungannya kepada pemerintah pusat dan Forkompinda DKI Jakarta dan masyarakat untuk melapor kepada kami, agar kami bisa tindaklanjuti untuk mengambil langkah hukum," tutup Lulung.

Sementara itu, diwaku yang bersamaan juga diberikan penghargaan dan tali asih bagi perwakilan kota administrasi dan lembaga yang berprestasi pada saat Lebaran Betawi diadakan 19-21 Juli 2019 lalu di Monas.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Eko Darmanto Bakal Didakwa Terima Gratifikasi dan TPPU Rp37,7 M

Senin, 06 Mei 2024 | 16:06

Fahri Hamzah: Akademisi Mau Terjun Politik Harus Ganti Baju Dulu

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Pileg di Intan Jaya Molor Karena Ulah OPM

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Gaduh Investasi Bodong, Pengamat: Jangan Cuma Nasabah, Bank Juga Perlu Perlindungan

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Tertinggi dalam Lima Tahun, Ekonomi RI di Kuartal I 2024 Tumbuh 5,11 Persen

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Parnas Tak Punya Keberanian Usung Kader Internal jadi Cagub/Cawagub Aceh

Senin, 06 Mei 2024 | 15:45

PDIP Buka Pendaftaran Cagub-Cawagub Jakarta 8 Mei 2024

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Dirut Pertamina: Kita Harus Gerak Bersama

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Banyak Pelanggan Masih Pakai Ponsel Jadul, Telstra Tunda Penutupan Jaringan 3G di Australia

Senin, 06 Mei 2024 | 15:31

Maju sebagai Cagub Jateng, Sudaryono Dapat Perintah Khusus Prabowo

Senin, 06 Mei 2024 | 15:24

Selengkapnya