Berita

Ahmad Mahendra/Kemendibkud

Nusantara

Kemendikbud Gelar Bimtek Aplikasi SPAD

JUMAT, 28 JUNI 2019 | 09:28 WIB | LAPORAN:

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan memberikan bimbingan teknis dan konsultasi kearsipan berbasis elektronik kepada 25 unit pelaksana teknis (UPT) dari beberapa daerah.

Kegiatan yang telah dibuka resmi Kepala Biro Umum Setjen Kemendikbud, Ahmad Mahendra ini berlangsung selama tiga hari, 27-29 Juni 2019 di Hotel Grand Soll Marina Tangerang. Turut diundang seluruh Unit Utama di lingkungan Kemendikbud.

Bimtek dan konsultasi kearsipan tersebut menindaklanjuti arahan Mendikbud mengenai pengelolaan arsip saat peresmian Pusat Arsip Kemendikbud di Ciketing Bekasi pada Februari 2019.


Ahmad menjelaskan, Sistem Pengelolaan Arsip dan Dokumen merupakan sebuah aplikasi yang dibuat bertujuan untuk mempermudah proses temu balik arsip yang telah tertata di ruang penyimpanan.

"Targetnya setelah kegiatan bimtek ini seluruh satker di lingkungan Kemendikbud sudah memiliki akun SPAD dan mengelola arsipnya melalui SPAD," jelas Ahmad.

Pada bimtek kali ini juga dipaparkan penataan arsip dinamis mulai dari arsip aktif hingga inaktif disertai praktek, agar peserta memiliki pemahaman secara komprehensif dan dapat langsung diimplementasikan di unit kerjanya masing-masing.

Hal itu ditujukan agar predikat 'BAIK' yang telah disandang Kemendikbud pada pengawasan kearsipan 2018 oleh ANRI menjadi 'SANGAT BAIK' di Tahun 2019 ini.

Di samping itu, tambah Ahmad, pengelolaan kearsipan di lingkungan kementerian dan lembaga negara saat ini telah dimasukkan pula menjadi salah satu penilaian mandiri pelaksanaan reformasi birokrasi. 

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Tembok Pertahanan Persib Kunci Sukses Juara Paruh Musim

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:36

Tabur Bunga Dharma Samudera

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:19

Realisasi Investasi DKI Tembus Rp270,9 Triliun Sepanjang 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:59

Pemerintah Tidak Perlu Dibela

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:40

SP3 Eggi Sudjana Banjir Komentar Nyinyir Warganet

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:12

TNI AL Bentuk X Point UMKM Genjot Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:49

Perkara Ijazah Palsu Jokowi jadi Laboratorium Nasional di Bidang Hukum

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:27

Trump Resmikan Dewan Perdamaian Gaza Bergaya Kolonial

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:01

TNI Boleh Urus Terorisme sebagai Kelanjutan Polri

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:45

Politikus PKB Minta Jangan Ada Paranoid soal Pilkada Via DPRD

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:20

Selengkapnya