Berita

Mahfud MD/Net

Politik

Mahfud MD: Polisi Jangan Takut Dituduh Kriminalisasi!

KAMIS, 28 MARET 2019 | 21:13 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Polri tidak perlu khawatir dituduh melakukan kriminalisasi dalam melakukan penegakan hukum terhadap laporan masyarakat terkait informasi bohong alias hoax.

“Polisi tidak boleh terpengaruh itu. Biarkan saja dituduh kriminalisasi,” kata mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD usai menjadi pembicara seminar nasional bertema ‘Melawan Hoax untuk Menciptakan Pemilu yang Aman, Damai dan Sejuk di Media Sosial’ di Balai Kartini, Jakarta, Kamis (28/3).

Dia menilai, selama polisi bisa membuktikan unsur pidana dalam kasus tersebut, maka polri boleh mengabaikan anggapan kriminalisasi.

“Toh nanti akan terlihat unsur pidana. Nggak usah takut dituduh kriminalisasi,” katanya.

Tuduhan kriminalisasi memang kerap muncul. Polisi bahkan kadang dianggap pilih kasih saat memproses laporan informasi bohong yang berhubungan dengan pemilu. Terutama, terkait laporan dari pasangan calon di Pilpres 2019.

Polisi kerap dianggap lebih banyak melakukan penindakan kepada kubu paslon 02. Padahal, kata Mahfud, banyak juga penindakan yang dilakukan kepada paslon 01.

"Paslon nomor 1 itu banyak juga yang diproses, yang nomor dua banyak juga yang tidak diproses," pungkas dia.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji!

Senin, 06 Mei 2024 | 05:37

Samani-Belinda Optimis Menang di Pilkada Kudus

Senin, 06 Mei 2024 | 05:21

PKB Kota Probolinggo cuma Buka Pendaftaran Wawalkot

Senin, 06 Mei 2024 | 05:17

Golkar-PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jabar

Senin, 06 Mei 2024 | 04:34

Heboh Polisi Razia Kosmetik Siswi SMP, Ini Klarifikasinya

Senin, 06 Mei 2024 | 04:30

Sebagian Wilayah Jakarta Diperkirakan Hujan Ringan

Senin, 06 Mei 2024 | 03:33

Melly Goeslaw Tetarik Maju Pilwalkot Bandung

Senin, 06 Mei 2024 | 03:30

Mayat Perempuan Tersangkut di Bebatuan Sungai Air Manna

Senin, 06 Mei 2024 | 03:04

2 Remaja Resmi Tersangka Tawuran Maut di Bandar Lampung

Senin, 06 Mei 2024 | 02:55

Aspirasi Tak Diakomodir, Relawan Prabowo Jangan Ngambek

Senin, 06 Mei 2024 | 02:14

Selengkapnya