Berita

Foto:RMOL

Nusantara

Rayakan Musim Semi, Warga Taiwan Di Jakarta Gelar Festival Seni Budaya

RABU, 06 MARET 2019 | 03:31 WIB | LAPORAN:

. Dalam rangka menyemarakkan tahun baru Imlek dan merayakan festival musim semi, warga Taiwan di Jakarta menggelar pertunjukan seni dan budaya Perayaan Festival Musim Semi 2019 (2019 Lunar New Year Goodwill Mission).

Pertunjukkan ini diselenggarakan oleh The Taipei Economic and Trade Office (TETO) bersama Asosiasi Pengusaha Taiwan di Jakarta (Jakarta Taiwan Entrepreneur Association) dan Ikatan Citra Alumni Taiwan Indonesia (ICATI Jakarta) yang berlangsung di Golden Sense Restaurant, Mangga Dua, Jakarta, Selasa (5/3) malam.

Acara tersebut berlangsung meriah, berbagai tarian tradisional Tionghoa ditunjukkan di hadapan para anggota dari organisasi paguyuban dari pengusaha-pengusaha Taiwan maupun paguyuban lokal.


"Pertunjukkan ini adalah kebudayaan Tiongkok termasuk budaya-budaya lokal yang termasuk adalah budaya kearifan dari suku-suku minoritas dari Taiwan yang menunjukkan akulturasi budaya dari suku Tiongkok," ungkap Wakil Menteri Overseas Community Affairs Council Kao Chien Chih.

Tarian yang ditunjukkan antara lain dari suku Hakka dan juga suku minoritas seperti Hokkian di Taiwan, dimana tarian dari suku-suku tersebut telah berakulturasi dan menjadi sebuah kebudayaan yang khas yang dikenal di dunia terutama di Indonesia.

"Ya itu sudah akulturasi, dan juga yang kami harapkan dari pertunjukan ini kita bisa menjalin kerja sama yang lebih erat lagi terutama dengan tanah Indonesia yang sangat kaya dengan kebudayaan tentunya," tuturnya.

Rombongan delegasi Seni & Budaya Perayaan Festival Musim Semi Taiwan ini telah tampil dengan apresiasi yang tinggi di 6 negara yakni Jepang, Filipina, Thailand, Kamboja, Vietnam dan Malaysia.

Rombongan ini akan melakukan tiga pertunjukan di Indonesia. Selain di Jakarta, mereka telah menyelesaikan pertunjukan di Medan pada 3 Maret 2019, dan akan tampil di Kota Bandung pada 7 Maret 2019 mendatang.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

KDM Didukung DPRD Hentikan Alih Fungsi Lahan di Gunung Ciremai

Kamis, 22 Januari 2026 | 03:49

DPD Soroti Potensi Tumpang Tindih Regulasi Koperasi di Daerah

Kamis, 22 Januari 2026 | 03:25

Monumen Panser Saladin Simbol Nasionalisme Masyarakat Cijulang

Kamis, 22 Januari 2026 | 02:59

DPRD Kota Bogor Dorong Kontribusi Optimal BUMD terhadap PAD

Kamis, 22 Januari 2026 | 02:45

Alasan Noe Letto Jadi Tenaga Ahli Pertahanan Nasional

Kamis, 22 Januari 2026 | 02:22

Peran Pelindo terhadap Tekanan Dolar AS

Kamis, 22 Januari 2026 | 01:59

Retribusi Sampah di Tagihan Air Berpotensi Bebani Masyarakat

Kamis, 22 Januari 2026 | 01:47

DPRD Kota Bogor Evaluasi Anggaran Pendidikan dan Pelaksanaan SPMB

Kamis, 22 Januari 2026 | 01:20

Noe Letto Tegaskan Tidak di Bawah Bahlil dan Gibran: Nggak Urusan!

Kamis, 22 Januari 2026 | 00:59

Jabar di Bawah Gubernur Konten Juara PHK

Kamis, 22 Januari 2026 | 00:59

Selengkapnya