Berita

Rotasi pejabat di lingkungan Pemprov DKI/RMOL

Nusantara

PDIP Yakin Anies Tidak Sedang Habisi Gerbong Ahok

SELASA, 26 FEBRUARI 2019 | 02:23 WIB | LAPORAN:

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali melakukan rotasi dan mutasi jabatan di lingkungan Pemprov DKI Jakarta. Tidak tanggung-tanggung, jumlah yang dirotasi ada 1.100 pejabat.

Spekulasi bahwa Anies sedang menghabisi gerbong pendahulunya, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok di jajaran Pemprov DKI Jakarta menyelimuti rotasi tersebut.

Namun demikian, partai pendukung Ahok mengaku tidak setuju dengan spekulasi tersebut. Ketua Fraski PDIP DPRD DKI Jakarta Gembong Warsono bahkan yakin Anies tidak sedang menghabisi gerbong Ahok.

"Saya kira enggak sejauh itu, Pak Anies enggak sejauh itu. Saya masih berpikir positif, bahwa ini dalam rangka penyegaran perbaikan kinerja kualitas pelayanan saya pikir itu aja," kata Gembong saat dihubungi, Senin (25/2).

Lanjut Gembong, perombakan jabatan pada satu jajaran pemerintahan adalah hal wajar dan biasa. Tujuannya, dalam rangka percepatan pembangunan Jakarta.

"Bahwa ya namanya pergantian wajar-wajar saja. Pak Anies kan perlu mencari orang yang dekat dalam rangka percepatan pembangunan Jakarta ini," tambah Gembong.

Tapi Gembong menilai kepala daerah yang menjabat sebelumnya tidak pernah melakukan rotasi sebanyak ini.

"Biasanya rotasi enggak sekaligus sebanyak ini, memang pelantikan sampe ribuan ya baru kali ini biasanya bertahap kan," tutup Gembong. [ian]

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya