Berita

Foto: RMOL Jateng

Nusantara

Pilkades Geger, Warga Meninggal Dunia Di Bilik Suara

KAMIS, 31 JANUARI 2019 | 13:37 WIB | LAPORAN: YELAS KAPARINO

Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa Serentak di di Kabupaten Purworejo, hari ini berjalan lancar. Tapi ada kisah duka. Seorang warga meninggal dunia saat mencoblos di bilik suara.

Kapolsek Grabag, AKP Sarpan, menyatakan peristiwa yang membuat geger warga itu terjadi di Dukuhdungus, Kecamatan Grabag, Kabupaten Purworejo.

Saat itu korban yang bernama, Inggit Sudibyo (28), sedang mengikuti antrian pemungutan suara pilkades di balai desa Dukuh Dungus bersama masyarakat lainnya.


Pada saat menerima panggilan dari panitia pemilihan, korban mendekat pada petugas pencatat dan menukar kartu undangan dengan kartu suara. Selanjutnya korban masuk ke bilik untuk mencoblos.

Saat berada di bilik suara, korban terjatuh. Panitia dan petugas kesehatan langsung membopong korban ke kantor desa Dukuhdungus untuk dilakukan pertolongan pertama dan perawatan.  

“Namun setelah diadakan pemeriksaan oleh perawat/bidan, tidak didapatkan tanda-tanda kehidupan," terang Sarpan seperti dilansir RMOL Jateng, Kamis (31/1).

Korban kemudian dibawa ke Puskesmas Grabag. Dari hasil pemeriksaan dokter Puskesmas, dr Chris Bandaru, dinyatakan telah meninggal dunia.

Berdasarkan keterangan keluarga korban, memang sejak kecil pemuda yang sehari-hari bekerja sebagai petani ini mempunyai riwayat penyakit kanker darah. [yls] 

Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

UPDATE

Energi Bersih Semakin Diminati Sektor Industri dan Bisnis

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:09

Relawan Bara JP Hapus Nama Jokowi

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:52

Pengelola Apartemen Jakarta Utara Bantu Polisi Putus Rantai Peredaran Narkoba

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:24

Produk Warga Binaan Didorong Masuk Kopdes Merah Putih

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:01

Wamenkomdigi Tegaskan Jaringan di Sumbar dan Sumut Hampir Pulih 100 Persen

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:52

Sinergi untuk Akselerasi, Bank Mandiri Dorong Penguatan Ekonomi Kerakyatan dan UMKM

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:45

Raja Maroko Puji Soliditas Nasional di Piala Afrika 2025

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:27

Iran Batasi Akses Internet demi Putus Komando Teroris Asing ke Perusuh

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:05

Kasus Kuota Haji: Dito Ariotedjo Ungkap hanya Ditanya Satu Pertanyaan Soal Fuad Hasan

Jumat, 23 Januari 2026 | 17:59

Kongres XXII: Sujahri-Amir Tidak Sah Pimpin GMNI

Jumat, 23 Januari 2026 | 17:43

Selengkapnya