Berita

FLM Demo SGC/RMOLLampung

Nusantara

Ganggu Kesehatan Masyarakat, Ketua DPRD Lampung: SGC Perlu Diberi Sanksi

SELASA, 29 JANUARI 2019 | 06:56 WIB | LAPORAN: YELAS KAPARINO

. Pencemaran udara akibat pembakaran sisa panen tebu PT Sugar Group Companies (SGC) di Kabupaten Tulangbawang  harus ada sanksi. Pabrik gula itu tidak boleh mencari keuntungan sebesar-besarnya tanpa memedulikan kondisi kesehatan masyarakat.

“Perlu diberikan sanksi kepada pihak SGC. Perusahaan tidak boleh membakar limbah tebu sembarangan,” kata Ketua DPRD Provinsi Lampung, Dedi Afrizal.

Dedi menegaskan, SGC tidak boleh mencari keuntungan sebesar-besarnya tanpa memedulikan kondisi kesehatan masyarakat.


Dilansir RMOLLampung, Senin (28/1), Dedi menegaskan, masyarakat sekitar lahan perkebunan tebu dan pabrik gula SGC sudah bertahun-tahun mengeluhkan pencemaran udara akibat pembakaran sisa panen tebu.

Sebelumnya,  AA Sofyandi, tokoh masyarakat Kabupaten Tulangbawang, sudah lebih dulu menyoal asap pembakaran sisa tanaman tebu SGC yang mengganggu kesehatan masyarakat sekitar perkebunan gula.

“Keberadaan PT SGC, sejak lahir, sudah merugikan rakyat, sejak ganti rugi lahan kepada masyarakat,” ungkap mantan wakil bupati Tulangbawang periode tahun 2002-2007 itu.
Sofyandi menambahkan, selama 10 tahun belakangan ini, tidak ada CSR PT SGC yang mengalir kepada masyarakat. Bahkan selama PT Indolampung berdiri, kampung Bakung Udik, Bakung Ilir, dan Gunung Tapa tidak dapat dialiri listrik. [yls]

Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

UPDATE

Energi Bersih Semakin Diminati Sektor Industri dan Bisnis

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:09

Relawan Bara JP Hapus Nama Jokowi

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:52

Pengelola Apartemen Jakarta Utara Bantu Polisi Putus Rantai Peredaran Narkoba

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:24

Produk Warga Binaan Didorong Masuk Kopdes Merah Putih

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:01

Wamenkomdigi Tegaskan Jaringan di Sumbar dan Sumut Hampir Pulih 100 Persen

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:52

Sinergi untuk Akselerasi, Bank Mandiri Dorong Penguatan Ekonomi Kerakyatan dan UMKM

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:45

Raja Maroko Puji Soliditas Nasional di Piala Afrika 2025

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:27

Iran Batasi Akses Internet demi Putus Komando Teroris Asing ke Perusuh

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:05

Kasus Kuota Haji: Dito Ariotedjo Ungkap hanya Ditanya Satu Pertanyaan Soal Fuad Hasan

Jumat, 23 Januari 2026 | 17:59

Kongres XXII: Sujahri-Amir Tidak Sah Pimpin GMNI

Jumat, 23 Januari 2026 | 17:43

Selengkapnya