Berita

Ilustrasi/Net

Nusantara

Musim Hujan Tiba, Dinkes DKI Antisipasi Datangnya DBD

SENIN, 21 JANUARI 2019 | 08:09 WIB | LAPORAN:

. Memasuki musim hujan, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mewaspadai datangnya penyakit demam berdarah dengue (DBD).

Sebab itu, Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta bekerja sama dengan BMKG, ITB dan 160 Rumah Sakit di Jakarta mengantisipasi adanya pasien kejadian luar biasa (KLB) Demam Berdarah Dengue (DBD)

Kepala Dinas Kesehatan Widyastuti mengatakan bahwa pihaknya sudah mengantisipasi bila ada pasien DBD langsung dicatat.

"Kita sudah berkoordinasi dengan 160 Rumah Sakit di DKI. Semua Rumah Sakit di DKI yang merawat pasien DBD harus input data 1x24 jam," ujar Widyastuti di Jakarta, Senin (21/1).

Pemprov DKI sendiri sebelumnya sudah mengeluarkan himbauan kepada warganya untuk waspada terhadap penyakit DBD.

Selain itu, Dinkes DKI juga bekerja sama dengan BMKG dan ITB dalam memprediksi puncak periode DBD berada di 3 bulan pertama tahun 2019.

"Karena DBD itu kan faktor utamanya bisa dipengaruhi perilaku cuaca. Jadi Januari-Maret itu adalah prediksi gambaran 3 bulan ke depan. Hasil pemodelan antara data yang kita punya 3 tahun terakhir dengan iklim yang dipunya BMKG, dan ITB," tutup Widyastuti. [jto]

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Bentuk Unit Khusus Pidana Ketenagakerjaan, Lemkapi sebut Kapolri Visioner

Kamis, 02 Mei 2024 | 22:05

KPK Sita Bakal Pabrik Sawit Diduga Milik Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 21:24

Rakor POM TNI-Polri

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:57

Semarak Hari Kartini, Srikandi BUMN Gelar Edukasi Investasi Properti

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:50

KPK Sita Kantor Nasdem Imbas Kasus Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:46

Sesuai UU Otsus, OAP adalah Pribumi Pemilik Pulau Papua

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:33

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan pada Global CSR dan ESG Summit 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:21

Pabrik Narkoba di Bogor Terungkap, Polisi Tetapkan 5 Tersangka

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:15

Ahmed Zaki Harap Bisa Bermitra dengan PKB di Pilgub Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:50

PP Pemuda Muhammadiyah Gelar Tasyakuran Milad Songsong Indonesia Emas

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:36

Selengkapnya