Berita

Kombes Yusuf/RMOL

Nusantara

Korban Laka Banyak Dari Kaum Milenial, Korlantas Polri Target ini Di 2020

MINGGU, 20 JANUARI 2019 | 09:31 WIB | LAPORAN:

Pengendara milenial mendominasi angka kecelakaan sepanjang tahun 2017-2018 merujuk data Badan Pusat Statistik (BPS) dan Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri.

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya (PMJ), Kombes Yusuf menyebutkan, angka kecelakaan di Indonesia berjumlah 105.374 kasus pada tahun 2017.

Sebesar 55,5 persen di antaranya dari kaum muda usia produktif. Menyusul 28,12 persen korbannya kaum pelajar dan mahasiswa.


Hal tersebut disampaikan Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya (PMJ), Kombes pol Yusuf dalam acara Launching Millenial Road Safety Festival 2019 di Bundaran HI dalam kesempatan Car Free Day, Minggu (20/1).

Untuk meminimalisir tingkat kecelakaan oleh para kaun millenial itu, jelas Yusuf, Korlantas Polri bersama Perkumpulan Gerakan Kebangsaan (PGK) dan Relawan Lalu Lintas Indonesia (Relasi) melakukan sosialisasi tertib lalin.

Salah satunya melalui kegiatan Launching Millenial Road Safety Festival 2019 di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat, saat Car Free Day.

"Jadi kegiatan ini adalah kegiatan yang bersifat mengajak kaum milenial untuk menambah wawasan lalu lintas untuk tertib berlalu lintas, karena banyaknya angka kecelakaan milenial yang terjadi pada tahun 2017-2018 semakin tahun semakin meningkat," terang Yusuf di lokasi, Minggu pagi (20/1).

"Jadi kami targetkan kaum milenial. Kegiatan ini bertujuan untuk mereka jangan menjadi korban," ucapnya.

Yusuf berharap melalui sosialisasi ini, pada tahun 2020 mendatang, jumlah korban laka lantas terutama di kalangan kaum milenial, dapat berkurang.

"Target 2020 korban (kaum muda) laka lantas harus kurang 55 persen, kalau bisa 30 persen berkurang," kata Yusuf.

Yusuf juga menginformasikan, Presiden Jokowi akan hadiri dalam puncak rangkaian kegiatan sosialisasi ini pada Minggu (31/3) mendatang.

"Kegiatan ini dimulai tanggal 2 Februari sampai dengan 31 Maret, nanti puncaknya tanggal 31 Maret akan diadakan di Monas," katanya.[wid]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya