Berita

KPU Kabupaten Semarang/RMOL Jateng

Nusantara

Nobar Debat Pilpres Perdana, KPU Gelar Angkringan Pemilu

KAMIS, 17 JANUARI 2019 | 16:41 WIB | LAPORAN: YELAS KAPARINO

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Semarang menggelar nonton bareng debat perdana calon Presiden dan Wakil Presiden yang digelar Kamis (17/1) sore. Momentum ini dimanfaatkan menjadi sarana sosialisasi yang dikemas dalam bentuk Angkringan Pemilu.

“Angkringan Pemilu,  dilaksanakan nanti sore di lantai 1 Kantor KPU Kabupaten Semarang, jam 17.00," terang Ketua KPU Kabupaten Semarang Maskup Asyadi, seperti dilansir RMOL Jateng, Kamis  (17/1) siang.

Sosialisasi ini untuk menekan jumlah pemilih Golput pada Pemilu mendatang. Forum diskusi tersebut juga dimaksudkan sebagai sarana edukasi Pemilu bagi masyarakat lintas elemen.


Maskup menambahkan, Angkringan Pemilu dikemas dalam konsep kegiatan diskusi santai, dimana masyarakat bisa berperan aktif dalam memberikan pemahaman agar berdemokrasi dengan jujur dan adil tanpa praktek politik uang (money politics).

Sosialisasi ini menyasar beberapa segmen, diantaranya mahasiswa dalam hal ini diwakili oleh BEM, siswa SMA sebagai pemilih pemula, serta kalangan masyarakat umum.

"Usai diskusi, Angkringan Pemilu dilanjutkan dengan nonton bareng Debat Perdana Capres dan Cawapres, bertindak sebagai moderator Pakar Politik, dari Universitas Diponegoro, DR. Teguh Yuwono, M, Pol. Admin. Beliau sebagai pengantar sekaligus sosialisasi kaitannya dengan Pemilu,"  lanjutnya.

Untuk menjaga netralitas, KPU juga berencana mengundang kedua tim sukses dari paslon capres dan cawapres untuk hadir.

“Masing-masing  sebanyak 20 orang, kegiatan sore nanti rencananya juga dihadiri jajaran Forkompimda se-Kabupaten Semarang, serta Wakil Bupati Kabupaten Semarang,"  tandas dia. [yls]

Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

UPDATE

PJJ dan WFH Didorong Jadi Standar Baru di Jakarta

Sabtu, 24 Januari 2026 | 06:02

Prajurit di Perbatasan Wajib Junjung Profesionalisme dan Disiplin

Sabtu, 24 Januari 2026 | 06:00

Airlangga Bidik Investasi Nvidia hingga Amazon

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:42

Indonesia Jadi Magnet Event Internasional

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:26

Macron Cemas, Prabowo Tawarkan Jalan Tengah

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:23

Rismon Sianipar Putus Asa Hadapi Kasus Ijazah Jokowi

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:11

Polda Metro Terima Lima LP terkait Materi Mens Rea Pandji

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:09

Prabowo Jawab Telak Opini Sesat Lewat Pencabutan Izin 28 Perusahaan

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:26

Polisi Bongkar 'Pabrik' Tembakau Sintetis di Kebon Jeruk

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:16

Pesan Prabowo di WEF Davos: Ekonomi Pro Rakyat Harus Dorong Produktivitas

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:04

Selengkapnya