Berita

Nusantara

Tragis Hindari Perampok, Penumpang Ini Tewas Usai Lompat Dari Angkot

RABU, 16 JANUARI 2019 | 13:56 WIB

Nasib tragis dialami seorang penumpang angkutan kota (angkot) di Kota Medan. Seorang pemuda yang belum diketahui identitasnya meninggal dunia usai melompat dari dalam angkot Morina 81 yang sedang melaju karena menghindar dari upaya perampokan di dalam angkot yang ditumpanginya.

Informasi yang diperoleh menyebutkan pemuda yang diperkirakan berusia 20 tahun ini naik dari simpang Terminal Amplas. Tak berapa lama dua orang pemuda juga naik ke dalam angkot jurusan Amplas-Belawan tersebut. Namun sesampai di kawasan Jalan Sisingamangaraja, dua orang pemuda tersebut memintai uang korban dengan alasan untuk membeli minuman keras.

"Saya kenal dengan salah seorang pelaku yang naik itu. Dia bernama Jojo," ucap Beni, supir angkot saat di Polsek Patumbak, Selasa (16/1) malam.


Sopir mengatakan korban sempat memberikan uangnya, namun kedua pelaku juga meminta handphone korban namun korban menolaknya. Saat itulah korban langsung melompat keluar dari angkota tersebut.

"Saya rasa pelaku menodongnya dengan pisau makanya dia melompat. Karena dibawah bangku saya lihat ada pisau," sebut Beni lagi

Begitu melihat korban terjatuh, Beni langsung menghentikan angkotanya dan pelaku pun langsung melarikan diri.

Melihat pelaku lari, Beni pun langsung berteriak minta tolong kepada warga dan meneriaki keduanya. Namun warga gagal menangkap kedua pelaku. Mereka kemudian membawa korban yang terluka ke RS Mitra Medica namun nyawanya tidak tertolong.

Petugas Polsek Patumbak begitu mendapat informasi ada korban perampokan, langsung bergerak ke TKP dan menyelidiki identitas  pelaku.

Sial bagi pelaku, sekitar 18:30 WIB, pelaku Jojo berhasil diamankan petugas Polsek Patumbak di terminal Amplas Medan dan memboyongnya ke Komando.[hta]

Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

UPDATE

PJJ dan WFH Didorong Jadi Standar Baru di Jakarta

Sabtu, 24 Januari 2026 | 06:02

Prajurit di Perbatasan Wajib Junjung Profesionalisme dan Disiplin

Sabtu, 24 Januari 2026 | 06:00

Airlangga Bidik Investasi Nvidia hingga Amazon

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:42

Indonesia Jadi Magnet Event Internasional

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:26

Macron Cemas, Prabowo Tawarkan Jalan Tengah

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:23

Rismon Sianipar Putus Asa Hadapi Kasus Ijazah Jokowi

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:11

Polda Metro Terima Lima LP terkait Materi Mens Rea Pandji

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:09

Prabowo Jawab Telak Opini Sesat Lewat Pencabutan Izin 28 Perusahaan

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:26

Polisi Bongkar 'Pabrik' Tembakau Sintetis di Kebon Jeruk

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:16

Pesan Prabowo di WEF Davos: Ekonomi Pro Rakyat Harus Dorong Produktivitas

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:04

Selengkapnya