Berita

Pertahanan

Tim Pengawas Pusat Teritorial Angkatan Darat Kunjungi TMMD Ke-103 Di Desa Awang

SELASA, 30 OKTOBER 2018 | 11:53 WIB | LAPORAN: SUKARDJITO

Tim Pengawas dan Evaluasi Pusat Teritorial Angkatan Darat meninjau lokasi kegiatan TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke-103, Kodim 1002 Barabai, di Desa Awang, Kecamatan Batangalai Utara, Hulu Sungai Tengah, kemarin (Senin, 29/10).

Tim terdiri Kolonel Inf Yudianto Putrajaya, SE. MM, Paban V / Bakti TNI Sterad, Letkol Inf Stefie Jantje Nuhujanan Pabandya 2/Binlatnester  dan Sarpas Spaban II / Puanter Sterad. Juga didamping  Letkol CZI Adang Purnama, Pabandya Bakti TNI Kodam VI/ Mulawarman,  serta Letkol Inf Imam Muchtarom, Kasiter Korem 101/ Antasari.

Paban  V / Bakti TNI Kolonel Inf Yudianto Putra Jaya mengatakan TMMD telah berjalan selama 38 tahun, diawali tahun 1980 digagas pertama kali oleh Jenderal M. Jusuf.

"Pada saat itu masih bernama ABRI Masuk Desa (AMD)," kata Yudianto dalam sambutannya.

Kenapa desa, kata Yudianto, karena desa dipilih memiliki peran penting dalam pembangunan nasional. Dan merupakan pertahanan negara terkahir.

Yudianto melanjutkan, dalam perkembangannya, AMD atau TMMD menjangkau ke daerah terpencil, pelosok, perbatasan, kumuh perkotaan dan daerah dilanda bencana.

Yudianto bercerita saat ini TMMD telah membangun beberapa fasilitas yang dibutuhkan masyarakat.

"Pembuatan jalan sepanjang lebih 23.753.097 meter, pembuatan parit/irigasi/siring sepanjang 3.504.779 meter dan jembatan sebanyak 7.2552 unit," papar Yudianto.

Kemudian, sektor penunjang kesejahteraan keluarga seperti rehab rumah sebanyak 34.296 unit, dan pembuatan pipa air bersih sepanjang 1.209.007 meter.

"Selain itu sarana ibadah sebanyak 8.068 unit, gedung sekolah 7.759 unit dan pemasangan jaringan listrik sebanyak 15.630 lokasi," tambah Yudianto.

Sementara, untuk TMMD ke-103 Kodim 1002 Barabai, Yudianto menyampaikan terima kasih kepada masyarakat  Awang, termasuk tokoh masyarakat, dan aparat desa atas sambutan hangatnya.

“Kegiatan TMMD dapat diwujudkan, atas kerjasama dengan pemerintah kabupaten, TNI/Polri serta masyarakat Awang. Semoga hasilnya dimanfaatkan masyarakat dalam jangka panjang,” demikian Yudianto. [jto]

Populer

Jagoan PDIP di Pilkada 2024 Berpeluang Batal, Jika….

Minggu, 08 September 2024 | 09:30

Slank sudah Kembali ke Jalan yang Benar

Sabtu, 07 September 2024 | 00:24

Soal Video Winson Reynaldi, Pemuda Katolik: Maafkan Saja, Dia Tidak Tahu Apa yang Dia Perbuat!

Senin, 09 September 2024 | 22:18

Jemaah Suruh RK Turun dari Panggung Haul Mbah Priok

Senin, 02 September 2024 | 09:22

Ini Kisah di Balik Fufufafa Dikaitkan dengan Gibran

Rabu, 11 September 2024 | 01:15

Akun Kaskus Fufufafa yang Hina Prabowo Diduga Gibran, Grace Natalie: Dipastikan Dulu

Rabu, 04 September 2024 | 04:44

Menkominfo Jangan Lagi Bela Gibran soal Fufufafa

Rabu, 11 September 2024 | 04:03

UPDATE

Ingatkan Budi Arie, PDIP: Menkominfo Bukan Jubir Keluarga Jokowi

Kamis, 12 September 2024 | 10:08

Ikuti AS Terapkan Tarif Tambahan, Kanada Terancam Balasan China

Kamis, 12 September 2024 | 09:52

Petahana Diprediksi Kalah Telak Lawan Rudy-Seno

Kamis, 12 September 2024 | 09:52

Kemlu RI Bebaskan WNI Terancam Hukuman Mati di Arab Saudi

Kamis, 12 September 2024 | 09:45

Lebanon dan Palestina Tuntut AS Keluarkan Kuba dari Daftar Hitam

Kamis, 12 September 2024 | 09:42

Pembatasan BBM Subsidi Selamatkan APBN

Kamis, 12 September 2024 | 09:32

Wall Street Menguat Ditopang Saham Teknologi, Nasdaq Melonjak 2,2 Persen

Kamis, 12 September 2024 | 09:25

Poros Anti Fasisme Gaya Baru Didirikan, Caracas Jadi Ibukotanya

Kamis, 12 September 2024 | 09:07

Pengamat: Jokowi Panik Jelang Lengser Sampai Harus Kumpulkan Kapolda hingga Kapolres

Kamis, 12 September 2024 | 09:03

Penyanyi Legendaris Bon Jovi Selamatkan Wanita yang Hendak Bundir di Jembatan Nashville

Kamis, 12 September 2024 | 08:35

Selengkapnya