Berita

Foto/Net

Otomotif

New Honda GTR 150, Punya Warna Baru

SELASA, 08 MEI 2018 | 08:40 WIB | HARIAN RAKYAT MERDEKA

PT Astra Honda Motor (AHM) memberikan penyegaran pada New Honda Supra GTR150 dengan menghadirkan dua var­ian warna baru, yaitu exclusive matte red dan gun black. Desain striping barunya juga semakin mempertegas kesan agresif pe­cinta turing dan sport.

Direktur Marketing AHM Thomas Wijaya mengatakan, pe­nyegaran warna baru pada New Honda Supra GTR150 menjadi­kan tiap lekukan pada model ini terlihat semakin futuristik dan agresif. Ini memberikan kebang­gaan kepada penggunanya.

"Penyematan warna baru kami yakini akan membuat rasa bangga bagi konsumen yang mendambakan performa motor sport dan menyukai kegiatan tur­ing khususnya di daerah urban," ujarnya.

Didesain dengan posisi berk­endara yang nyaman, menjadi­kan model flagship sport cub ini tetap stabil dan nyaman dikendarai jarak jauh dengan kecepatan tinggi sekalipun. Hal ini didapatkan dari ban tubeless depan dan be­lakang berukuran besar serta rem cakram depan dan belakang.

New Honda Supra GTR150 telah dilengkapi berbagai fitur unggulan seperti LED Headlight dengan dual layer multireflek­tor yang mampu memberikan pencahayaan sempurna saat berkendara. Digital panel meter pada model ini memberikan tampilan sporty dan canggih, namun tetap memberikan kemu­dahan informasi kecepatan mau­pun jarak jelajah pengendara.

Dari sisi performa, model ini berbekal power yang berlimpah hingga 12,0 kW (16,3 PS) per 9.000 rpm. Akselerasi juga responsif, untuk jarak 0 – 200 meter hanya butuh 10,7 detik. Motor ini tetap hemat dalam pemakaian bahan bakar dan mampu menjelajah hingga men­capai 42.2 kilometer (km) per li­ter. Pengujian dilakukan dengan metode pengetesan EURO 3.

New Honda Supra GTR150 hadir dengan dua pilihan warna pada tipe sporty yaitu gun black dan red black yang dipasarkan dengan harga Rp 22.050.000 on the road DKI Jakarta. Sementara itu, pilihan warna baru exclusive matte red dibanderol Rp 22.300.000. ***

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya