Berita

Foto/Net

Otomotif

Tampil Lebih Kekinian

Nissan Grand Livina Special Version
SELASA, 13 MARET 2018 | 09:19 WIB | HARIAN RAKYAT MERDEKA

PT Nissan Motor Indonesia (NMI) resmi meluncurkan Grand Livina Special Version pada acara LivinAlife di Serpong, Tangerang. Model ini kini tampil lebih luas dan kekinian.

President Director NMI Ei­ichi Koito mengatakan, mobil ini bisa menjawab kebutuhan banyak keluarga yang meng­inginkan moda transportasi handal. Menurutnya, mobil ini memenuhi kebutuhan akan ru­ang yang lebih lapang untuk anak-anak, dan juga anggota keluarga besar, dengan cara yang jauh lebih nyaman.

"Sejak dulu, Grand Livina dikenal oleh keluarga Indonesia sebagai MPV (Multi Purpose Vehicle) senyaman sedan, kabin yang luas dan tenang, serta at­mosfer interior yang premium," ujarnya, kemarin.

Ia mengatakan, bagi yang belum berkeluarga biasanya memilih sedan atau city car untuk berkendara. Kondisi terse­but akan berubah ketika sudah berkeluarga. "Mereka akan beralih ke kendaraan yang lebih besar untuk mengakomodasi ke­butuhan yang juga bertambah," ungkapnya.

Grand Livina menjadi pilihan populer sejak kemunculannya karena banyak keluarga Indone­sia memilih mobil ini demi ke­nyamanan dan kepraktisan yang ditawarkan. "Dengan beragam fungsionalitasnya, Grand Livina kembali menarik lebih banyak keluarga Indonesia dengan var­ian terbarunya, Grand Livina Special Version,"  tegasnya.

Grand Livina Special Version ditargetkan bagi keluarga yang mengingink­an MPV trendi seba­gai bagian dari gaya hidup urban. Tampilan segar yang ditawarkan varian baru ini dapat dilihat dari aero kit depan, samping dan belakang dengan hiasan baja tahan karat, dan rear roof spoiler dwi warna.

Daytime running lamp juga ditambahkan untuk memberikan aksen penuh gaya. Lampu ini berfungsi untuk meningkatkan visibilitas kendaraan sehingga pengendara lain dapat melihat­nya di jalan. Pada malam hari, lampu utama dan lampu bela­kang berpendar sehingga peng­endara lain dapat melihat mobil ini dengan lebih mudah.

Grand Livina Special Version dapat dipesan mulai hari ini dengan harga mulai dari Rp 220 jutaan. Pengiriman ke konsumen dimulai akhir Maret ini.

Peluncuran Grand Livina Special Version berlangsung di LivinAlife 2018, acara ta­hunan untuk pelanggan Nis­san, yang kali ini diadakan di Scientia Square Park, Serpong, Tangerang. Lebih dari 5.000 pe­langgan setia Nissan dan Datsun berpartisipasi.

Vice President Nissan Mar­keting & Sales NMI Davy J Tuilan mengatakan, event ini merupakan salah satu cara mendekatkan perusahaan den­gan konsumen. "Inilah cara kami merawat hubungan jangka panjang dengan konsumen, dan kami ingin hubungan ini bertahan lama, seperti legacy Grand Livina bagi keluarga Indonesia," katanya. ***

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Hadiri Halal Bihalal Ansor, Kapolda Jateng Tegaskan Punya Darah NU

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:19

Bursa Bacalon Wali Kota Palembang Diramaikan Pengusaha Cantik

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:04

KPU Medan Tunda Penetapan Calon Terpilih Pileg 2024

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:50

Pensiunan PNS di Lubuklinggau Bingung Statusnya Berubah jadi Warga Negara Malaysia

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:35

Partai KIM di Kota Bogor Kembali Rapatkan Barisan Jelang Pilkada

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:17

PAN Jaring 17 Kandidat Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:58

Benny Raharjo Tegaskan Golkar Utamakan Kader untuk Pilkada Lamsel

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:41

Pria di Aceh Nekat Langsir 300 Kg Ganja Demi Upah Rp50 Ribu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:21

Alasan Gerindra Pagar Alam Tak Buka Pendaftaran Bacawako

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:57

KPU Tubaba Tegaskan Caleg Terpilih Tidak Dilantik Tanpa Serahkan LHKPN

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:26

Selengkapnya