Berita

BMW M3

Otomotif

Teknologi Balap

BMW M3
SENIN, 21 AGUSTUS 2017 | 08:51 WIB | HARIAN RAKYAT MERDEKA

BMW Indonesia meluncurkan kendaraan sport premium M3 di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017. Ken­daraan ini diklaim tidak hanya menarik dari segi desain, tapi juga bisa memberikan performa yang tinggi.

President Director BMW Group Indonesia Karen Lim mengatakan, BMW M3 sangat nyaman dalam penggunaan sehari-hari. "Tidak hanya seba­tas kecepatan dan performa luar biasa, namun BMW M3 meru­pakan sebuah panduan kom­binasi yang sempurna antara performa tinggi, kedinamisan, kenyamanan, serta efisiensi," ujarnya di BSD, kemarin.

Ia mengungkapkan, kekuatan mesin tetap menjadi fokus BMW M3. "Mobil ini menerapkan teknologi kendaraan sport per­forma tinggi dari arena balap ke jalan raya, dan berbahan ringan, mampu menghasilkan pengu­rangan berat kendaraan secara signifikan," tuturnya.


Ia mengatakan, mesin per­forma tinggi merupakan jantung dari setiap model BMW M. "Mesin terbaru BMW M Twin­Power Turbo enam silinder yang hadir di kendaraan ini mampu menggabungkan putaran mesin tinggi dengan kekuatan teknologi turbo," tegasnya.

Pada model terbaru ini, tampilan lampu depan dan belakang semakin disempur­nakan. Di bagian depan, lampu twin-circular khas BMW kini dipertajam dengan lampu jenis bi-LED dengan desain yang familiar bagi konsumen setia BMW. Teknologi Adaptive LED headlights dengan high-beam assistant berikan distribusi cahaya jarak jauh yang efisien. Rumah lampu yang lebih gelap memberi kesan jernih pada detail lampu depan sekaligus tampilkan keindahan teknis dari komponen ini.

Di bagian belakang, lam­pu LED model terbaru makin memperkuat bentuk dari desain L-shaped khas BMW. Kaki-kaki BMW M3 telah dilengkapi dengan velg alloy ringan 19 inci BMW M Double-spoke 437M dalam warna hitam, brush, dan forged.

Di bagian dalam, keleng­kapan opsional dengan warna high-gloss black berpadu di beberapa detail seperti konsol tengah, kisi-kisi air conditioner, hingga BMW M Badge dengan finishing yang sama tersemat di bangku dan dapat menyala untuk menyambut pengendara BMW M ke dalam kabin.

BMW model terbaru ini terse­dia di diler resmi BMW M mulai bulan Agustus 2017. BMW M3 terbaru ditawarkan dengan harga Rp 1.889.000.000 off the road Jakarta. ***

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

MAKI Heran KPK Tak Kunjung Tahan Tersangka Korupsi CSR BI

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:11

Keadilan pada Demokrasi yang Direnggut

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:54

Program MBG Tetap Harus Diperketat Meski Kasus Keracunan Menurun

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:51

Oegroseno: Polisi Tidak Bisa Nyatakan Ijazah Jokowi Asli atau Palsu

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:48

Ketum PBMI Ngadep Menpora Persiapkan SEA Games Malaysia

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

Sekolah Rakyat Simbol Keadilan Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

110 Siswa Lemhannas Siap Digembleng Selama Lima Bulan

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:30

PBNU Bantah Terima Aliran Uang Korupsi Kuota Haji

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:08

Demokrat Tidak Ambil Pusing Sikap PDIP Tolak Pilkada Via DPRD

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:57

Amankan BBE-Uang, Ini 2 Kantor DJP yang Digeledah KPK

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:40

Selengkapnya