Berita

RMOL

Politik

Kantor PPP Kembali Memanas, Brimob Siaga Di Lokasi

RABU, 19 JULI 2017 | 18:39 WIB | LAPORAN:

Sejumlah orang yang berjaga di dalam kantor DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mulai bersiaga seiring beredarnya kabar akan ada penyerangan yang dilakukan pihak lain, Rabu (19/7).

Seluruh pagar Gedung PPP yang berlokasi di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat juga telah dililit kawat berduri. Sejumlah orang yang berada di dalam gedung mulai mengamati pergerakan di luar. Pengguna jalan yang melintas pun tak luput dari pengawasan.

Aparat kepolisian dari Brimob Polda Metro Jaya telah bersiaga untuk mengantisipasi situasi yang tidak diinginkan. Pasalnya, tiga hari lalu, gedung yang kini dikuasai pengurus PPP kubu Djan Faridz itu diserang oleh sekitar 50 orang yang mengaku dari Angkatan Muda Kabah (AMK) kubu pengurus Romahurmuziy.


"Kabarnya akan ada penyerangan lagi," ujar salah satu anggota Brimob saat berbincang dengan awak media di lokasi.

Wakil Ketua Umum PPP kubu Djan Faridz Humphrey Djemat mengatakan penyerangan sebelumnya dilakukan pada Mingggu din hari (16/7).

"Semua kejadian terekam di CCTV di kantor PPP. Pagi ini kami melaporkan Romahurmuzy ke Polda Metro Jaya karena ini sudah merupakan tindakan kriminal," jelasnya saat itu. [wah]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Beni Saputra Markus di Kejari Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 13:09

UPDATE

Konflik Memanas di Yaman Selatan, RI Dukung Saudi Gelar Konferensi Damai

Kamis, 08 Januari 2026 | 10:16

Kuasai 51,57 Persen Hak Suara, Danantara Tetap Jadi Pemegang Saham Mayoritas Telkom

Kamis, 08 Januari 2026 | 10:03

Bank Raya Perkenalkan Kartu Digital Debit Visa di Momentum Tahun Baru 2026

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:50

Investor di Asia Hati-hati Sikapi Gejolak Politik Global

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:36

Rencana Prabowo Bangun 1.100 Kampung Nelayan Tahun 2026

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:28

Kebijakan Chromebook Era Nadiem Rawan Dikriminalisasi

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:27

Bukan Sejahtera, Rakyat Indonesia Bahagia karena Beriman!

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:27

Menlu AS akan Bertemu Pejabat Denmark Soal Akuisisi Greenland

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:21

Pertama di Indonesia, BRI Raih Sertifikasi TMMi Level 3

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:13

Swasembada Harus Berdampak pada Stabilitas Harga Pangan

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:11

Selengkapnya