Berita

Rizieq Shihab/Net

Bisnis

Silakan Tak Setuju, Habib Rizieq Masuk Newsmaker Berpengaruh Di 2016

JUMAT, 30 DESEMBER 2016 | 16:45 WIB | LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR

Pengamat komunikasi politik Universitas Paramadina yang juga salah satu Founder Lembaga Survei KedaiKOPI memilih tujuh tokoh sebagai newsmaker yang berpengaruh di 2016.

Ketujuh nama tersebut adalah Juergen Klopp (pelatih Liverpool), Kobe Bryant (mantan pemain LA Lakers), Habib Rizieq (petinggi FPI), Bripka Seladi (polisi jujur), Boaz Salossa (Kapten Timnas Sepakbola) dan ganda bulutangkis peraih medali emas olimpiade Rio de Janeiro Tontowi Ahmad-Liliyana Natsir.

Pilihan ini diakui Hendri sangat subjektif berdasarkan pengamatannya sepanjang 2016.


"Ya, pasti sangat subjektif, jadi bila banyak yang tidak setuju ya boleh aja, yang jelas mereka ini newsmaker yang cukup berpengaruh di 2016," kata Hendri.

Juergen Klopp, pelatih Liverpool dipilih karena mampu membangkitkan optimisme juara pendukung klub Merseyside yang sudah lima kali juara Piala Liga Champion Eropa ini. Sementara pengunduran diri Black Mamba (julukan Kobe) dari ajang kompetisi bolabasket Amerika Serikat (NBA) juga dinilai Hendri sebagai peristiwa yang fenomenal.

"Kobe dipertandingan terakhir bermain eksplosif. Tapi keberadaan dirinya di NBA hingga saat pengunduran diri mampu menggoncangkan dunia basket dan pemberitaan dunia. Bahkan Hendri menilai pengunduran diri Kobe lebih menjadi perhatian dibandingkan dengan keberhasilan Lebron James bersama Cavaliers menjuarai NBA 2016.

Nama Habib Rizieq masuk dalam tokoh newsmaker Hendri karena perannya dalam aksi 411 dan 212.

"Suka atau tidak suka Rizieq mampu mencuri perhatian dan menjadikan dirinya pusat berita, kontroversi tentang dirinya justru memperkuat diri petinggi FPI ini menjadi pusat pemberitaan," tambah Hendri.

Pasti banyak yang sudah lupa dengan nama Bripka Seladi. Tapi saat namanya mencuat ke permukaan, langsung menjadi pusat pemberitaan lantaran sebagai polisi, Bripka Seladi dicitrakan sebagai polisi jujur yang untuk memenuhi kebutuhan hidupnya, anggota polisi ini harus menjadi pemulung.

Hendri menambahkan bahwa sosok Owi-Butet dan Boaz Salossa adalah nama wajib yang hadir didaftarnya.

Tontowi dan Liliyana mampu mempertahankan tradisi emas Olimpiade sementara Boaz mampu memimpin pasukan merah putih menembus Final Piala AFF pasca dicabutnya larangan bertanding bagi tim sepakbola Indonesia.

Itu tadi pilihan Hendri, bagaimana dengan anda?[ian]

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Trump Ancam Kenakan Tarif 25 Persen ke Delapan Negara Eropa

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:48

Arsitektur Hukum Pilkada Sudah Semakin Terlembaga

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:40

Serpihan Badan Pesawat ATR 42-500 Berhasil Ditemukan

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:08

Rekonstruksi Kontrol Yudisial atas Diskresi Penegak Hukum

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:00

KAI Commuter Rekayasa Pola Operasi Imbas Genangan di Kampung Bandan

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:51

Seluruh Sumber Daya Harus Dikerahkan Cari Pesawat ATR yang Hilang Kontak

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:45

Tujuh Kali Menang Pilpres, Museveni Lanjutkan Dominasi Kekuasaan di Uganda

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:20

Belasan RT dan Ruas Jalan di Jakarta Terendam Banjir

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:13

Ongkos Pilkada Langsung Tak Sebesar MBG

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:50

Delik Hukum Pandji Tak Perlu Dicari-cari

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:45

Selengkapnya