Berita

Foto :Dok

Politik

Djarot Ajak HDCI Kawal Pilkada Jakarta 2017

MINGGU, 21 AGUSTUS 2016 | 15:32 WIB | LAPORAN: FEBIYANA

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat mengajak komunitas bikers, Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) untuk ikut mengawal Pilkada Jakarta 2017.

"Ini sekali lagi Jakarta menghadapi Pilkada. Saya minta betul seluruh keluarga HDCI bantu kami menciptakan suasana tenang dan kondusif," kata Djarot dalam sambutan di acara Independence Day Republic of Indonesia yang diinisiasi HDCI di Museum Satria Mandala, Jakarta, Minggu (21/8)

Mantan bupati Blitar tersebut juga mengingatkan, Jakarta barometer bagi seluruh provinsi yang ada di Indonesia. Maka dari itu ia mengimbau kepada semua pihak ikut menciptakan keharmonisan dan toleransi bersama.

"Jakarta Ibukota negara dan semua bangsa-bangsa dunia ada di sini, semua agama suku ada di sini, mari kita ciptakan kedamaian untuk Jakarta. Sehingga bisa menciptakan demokrasi yang baik. Hargai perbedaan dan tidak memaksakan kehendak, kita bangun kekeluargaan," pintanya.

Tak hanya itu, Djarot juga mengimbau para bikers untuk taat membayar pajak. Pasalnya, Pemprov DKI Jakarta akan memberikan fasilitas kepada pemilik kendaraan bergengsi tersebut untuk mengurus motor yang belum memiliki surat tanda kendaraan.

"Saya garis bawahi untuk mengurus surat-surat ini, apapun itu kita manfaatkan tax amnesty, kita akan kontak dishub dan dinas pajak. Sehingga dengan cara ini warga HDCI taat hukum dan menjadi warga negara yang baik," demikian Djarot.[wid]

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya