Berita

Sohibul Iman Luncurkan Program Posko Mudik Nasional PKS

MINGGU, 03 JULI 2016 | 20:48 WIB | LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ingin berkontribusi bagi terwujudnya mudik yang nyaman dan lancar. Yaitu, Program Posko Mudik Nasional PKS, yang diluncurkan secara resmi oleh Presiden PKS  Mohamad Sohibul di Kantor DPP PKS, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Minggu, (3/7).

"Kami memilih bentuk pelayanan dengan mendirikan posko mudik, karena bentuk pelayanan ini tidak berlangsung sesaat, melainkan selama musim mudik hingga arus balik," ujar Sohibul Iman dalam keterangan persnya.

Dengan mendirikan posko pelayanan, kader yang terlibat tidak hanya di pusat tapi juga daerah. Menurutnya, posko pelayanan adalah cara berkontribusi yang lebih efektif dan menyentuh kepada masyarakat. Karena kader dapat berinteraksi langsung.


"Bahkan saya juga sudah memberi arahan kepada kader PKS yang menjadi tokoh publik di daerah baik sebagai kepala daerah maupun anggota legislatif untuk terlibat dalam pelayanan di posko ini. Alhamdulillah proggress-nya cukup baik," jelasnya.

Sohibul Iman juga mengungkapkan, posko mudik yang diinisiasi PKS sebenarnya bukan baru tahun ini. Pada musim mudik tahun-tahun sebelumnya, sejumlah kader PKS di daerah berinisiatif memberikan pelayanan kepada pemudik dengan mendirikan posko.

"Namun tahun ini, posko mudik dijadikan sebagai program nasional PKS dengan tagline hingga atribut yang seragam dan melibatkan kader dan struktur yang lebih luas sehingga memiliki daya pelayanan massif dan benar-benar dirasakan masyarakat," imbuh pria yang akrab disapa Kang Iman ini.

Dia menegaskan, program Posko Mudik Nasional PKS ini akan menjadi program tahunan untuk menunjukkan komitmen PKS berkhidmat untuk rakyat. "Karena itu kami juga terbuka dengan kritikan dan masukan dari masyarakat agar pelayanan di posko mudik PKS ke depan semakin baik," ujarnya.

Selain itu, Sohibul Iman juga mengatakan, operasional posko mudik PKS di beberapa daerah sudah berjalan sejak Jumat (1/7) lalu, meskipun program Posko Mudik Nasional PKS baru diresmikan hari ini.

Hingga hari ini, lanjut dia, sudah 75 posko mudik PKS berdiri di sejumlah titik strategis di jalur mudik di Jawa, Sumatera dan Sulawesi. Posko-posko tersebut terdiri dari posko tenda dengan kategori posko utama, posko pendukung, dan posko tematik, serta posko bergerak (mobile).

"Kita memang meluncurkan ketika arus mudik sudah berlangsung sehingga langsung bersentuhan dengan pemudik. Semoga posko mudik PKS ini bermanfaat bagi masyarakat. Mohon maaf jika masih ada kekurangan," pungkas doktor jebolan perguruan tinggi di Jepang ini.

Dalam kesempatan tersebut, Sohibul Iman juga akan mendemonstrasikan penggunaan aplikasi MyPKS di smartphone, dan berdialog melalui video conference dengan lima posko mudik PKS di daerah, antara lain Payakumbuh (Sumatera Barat), Nagreg (Jawa Barat), Cirebon (Jawa Barat), Semarang (Jawa Tengah) dan Makassar (Sulawesi Selatan). [zul]

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Sambut Imlek

Selasa, 20 Januari 2026 | 12:12

Warning Dua OTT

Selasa, 20 Januari 2026 | 12:01

AS Kirim Pesawat Militer ke Greenland, Denmark Tambah Pasukan

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:41

Purbaya: Tukar Jabatan Kemenkeu-BI Wajar dan Seimbang

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:34

Sumbar Perlu Perencanaan Matang Tanggap Bencana

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:32

Stasiun MRT Harmoni Bakal Jadi Pusat Mobilitas dan Aktivitas Ekonomi

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:29

Juda Agung Resign, Keponakan Prabowo Diusung Jadi Deputi Gubernur BI

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:20

Kepala Daerah Harus Fokus Bekerja Bukan Cari Celah Korupsi

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:16

Presiden Bulgaria Mundur di Tengah Krisis Politik

Selasa, 20 Januari 2026 | 10:53

Bupati Pati Sudewo Cs Digiring ke Gedung Merah Putih KPK

Selasa, 20 Januari 2026 | 10:41

Selengkapnya