Berita

sungai musi/net

Nusantara

Harnojoyo Sambut Niat Pengusaha China Terlibat Proyek Terowongan Sungai Musi

RABU, 16 MARET 2016 | 13:13 WIB | LAPORAN: ALDI GULTOM

Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang kembali kedatangan calon investor asing. Kali ini, investor yang datang menemui Walikota Palembang, Harnojoyo, berasal dari China.

Para pengusaha Tiongkok ingin menanamkan modalnya dalam proyek terowongan bebas hambatan yang melintasi Sungai Musi.

Sesudah pertemuan dengan PT Jakarta Mitra Graha yang merupakan perwakilan investor, Harnojoyo menyampaikan bahwa investor ingin terlibat pembangunan terowongan di bagian Timur Kota Palembang atau di dekat Jembatan Musi IV.


Gayung bersambut. Kota Palembang memang berencana membangun jalan terowongan yang akan dijadikan jalan lingkar bebas hambatan.

"Seperti kebetulan ya, padahal sebelumnya kami juga berencana akan membangun jalan terowongan di sekitar Sungai Musi," ucapnya, kepada RMOL Sumsel.

Politisi Partai Demokrat ini mengungkapkan, pihaknya sedang mempelajari mekanisme yang akan diterapkan dari rencana investasi tersebut. Diprediksi, pembangunan terowongan yang melintasi Sungai Musi ini akan terkendala karena banyaknya kapal besar yang setiap hari melintas di sungai kebanggaan masyarakat Palembang tersebut.

"Kita pelajari dulu, karena belum dapat dipastikan kapan mereka akan melaksanakannya. Yang jelas kita berharap pembangunan dapat dilkukan dalam waktu dekat," katanya.

Jika jadi dilakukan, proyek ini dipastikan spektakuler karena Palembang menjadi kota pertama di Indonesia yang membangun terowongan melintasi sungai.

"Ini salah satu upaya untuk mengurangi kemacetan arus lalu lintas dari hulu dan hilir Palembang. Jika memang jadi, kami harap sebelum Asian Games bisa direalisasikan," jelas Harnojoyo. [ald]

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Kasus Hogi Minaya Dihentikan, Komisi Hukum DPR: Tak Penuhi Unsur Pidana

Rabu, 28 Januari 2026 | 17:07

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

KPK Amankan Dokumen dan BBE saat Geledah Kantor Dinas Perkim Pemkot Madiun

Rabu, 28 Januari 2026 | 11:15

UPDATE

Polri Usut Potensi Pidana Anjloknya IHSG, Diduga Kuat Akibat Saham Gorengan

Jumat, 30 Januari 2026 | 22:12

Penyidik Kejagung Sita Dokumen dari Rumah Bekas Menhut Siti Nurbaya

Jumat, 30 Januari 2026 | 22:07

Suplai MBG, Kopontren Al-Kautsar Patut Dicontoh

Jumat, 30 Januari 2026 | 22:01

Pengacara Yaqut Sebut Bos Maktour Travel Fuad Hasan Bohong Soal Terima Hadiah Kuota Haji

Jumat, 30 Januari 2026 | 21:58

Dirut BEI Mundur Hanya Redam Tekanan Jangka Pendek

Jumat, 30 Januari 2026 | 21:49

Kapolri Pimpin Sertijab Pati dan Kapolda, Cek Siapa Saja?

Jumat, 30 Januari 2026 | 21:47

SPPG Tak Boleh Asal-asalan Siapkan Menu MBG saat Ramadan

Jumat, 30 Januari 2026 | 21:30

Program Mangrove BNI Perkuat Lingkungan dan Ekonomi Pesisir Banyuwangi

Jumat, 30 Januari 2026 | 21:26

Giliran Mirza Adityaswara Mundur dari OJK, Total 4 Komisioner Pamit Beruntun

Jumat, 30 Januari 2026 | 21:19

Yaqut Bantah Kasih Jatah Kuota Haji Khusus Maktour Travel

Jumat, 30 Januari 2026 | 21:10

Selengkapnya