Berita

ilustrasi/net

Nusantara

Pimpinan DPR Akan Hadiri Seminar Internasional Hari Bumi Yayasan Malaya

JUMAT, 26 FEBRUARI 2016 | 15:35 WIB | LAPORAN: ALDI GULTOM

Para pengurus Yayasan Alam Melayu Sriwijaya (Malaya) hari ini menemui Wakil Ketua DPR RI, Agus Hermanto di Gedung Nusantara III DPR RI, Senayan Jakarta.

Kedatangan para pengurus Yayasan Malaya yang dipimpin langsung oleh Dato Husni Tamrin tersebut bertujuan mengundang pimpinan DPR dalam kegiatan Budaya dan Seminar Internasional yang digagas oleh Yayasan Malaya dengan tema "Energy for Life, Environment to Live, Earth Day is Everyday".

Rencananya, kegiatan itu akan diselenggarakan di Aula Universitas Sriwijaya, Palembang pada puncak perayaan Hari Bumi, 23 Maret 2016. Menanggapi undangan itu, Agus Hermanto menyatakan kesediaannya untuk hadir.


Seminar Internasional Hari Bumi 2016 merupakan lanjutan dari kegiatan sebelumnya di tahun 2015, yang dilaksanakan oleh Yayasan Malaya bekerjasama dengan LKI Universitas Indonesia, Pemerintah Kota Palembang dan AIFIS (The American Institute for Indonesian Studies).

Sedangkan pada kegiatan Seminar Internasional 2016 ini, Yayasan Malaya bekerjasama dengan Kemenpar RI, Pemprov Sumsel, Universitas Sriwijaya, LEAP Energy Australia dan Archipelago Offshore TX Houston Amerika Serikat.

Para panelis dalam seminar itu berasal dari kalangan praktisi, pemerintah, akademisi hingga media. Mereka diantaranya adalah Teguh Santosa (RMOL Media Group), Ir. H. Ishak Mekki, MM, (Wakil Gubernur Sumatera Selatan), Prof. Dr. Ir. Anis Saggaf M.Sc (Rektor Universitas Sriwijaya), Ukus Kuswara, (Sekretaris Kementrian Pariwisata RI), Irfan Zainuddin (Pertamina Geothermal), Prof. John E. Halkyard (Archipelago Offshore, Houston TX, USA) dan Chris Connell, Ph.D (LEAP Energy, Perth, Australia).

Dalam pertemuan dengan Agus Hermanto, Dato Husni Tamrin menjelaskan, rangkaian kegiatan budaya yang dilaksanakan oleh Yayasan Malaya bekerjasama dengan berbagai pihak bertujuan untuk membantu Pemerintah RI mencapai 272 juta wisatawan pada tahun 2016.

Dan, menurut Husni, yang paling utama adalah membangun harmoni antar manusia dengan manusia, dan manusia dengan alam, agar Indonesia menjadi negara yang hebat dan diberkahi Tuhan.

"Sepanjang 2016 sampai menuju 23 Maret 2016 ini, kami mengadakan berbagai ritual dan kegiatan Budaya Melayu di Palembang, mulai dari Ritual Sambut Tuah Gunung, sampai Parade Sambut Tuah Susur Sungai. Dan bukan saja melibatkan puak Melayu yang ada, dari Ujung Madagascar sampai ujung Kepulauan Filipina, tapi juga bangsa-bangsa lainya," ungkap Husni. [ald]

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Kasus Hogi Minaya Dihentikan, Komisi Hukum DPR: Tak Penuhi Unsur Pidana

Rabu, 28 Januari 2026 | 17:07

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

KPK Amankan Dokumen dan BBE saat Geledah Kantor Dinas Perkim Pemkot Madiun

Rabu, 28 Januari 2026 | 11:15

UPDATE

Polri Usut Potensi Pidana Anjloknya IHSG, Diduga Kuat Akibat Saham Gorengan

Jumat, 30 Januari 2026 | 22:12

Penyidik Kejagung Sita Dokumen dari Rumah Bekas Menhut Siti Nurbaya

Jumat, 30 Januari 2026 | 22:07

Suplai MBG, Kopontren Al-Kautsar Patut Dicontoh

Jumat, 30 Januari 2026 | 22:01

Pengacara Yaqut Sebut Bos Maktour Travel Fuad Hasan Bohong Soal Terima Hadiah Kuota Haji

Jumat, 30 Januari 2026 | 21:58

Dirut BEI Mundur Hanya Redam Tekanan Jangka Pendek

Jumat, 30 Januari 2026 | 21:49

Kapolri Pimpin Sertijab Pati dan Kapolda, Cek Siapa Saja?

Jumat, 30 Januari 2026 | 21:47

SPPG Tak Boleh Asal-asalan Siapkan Menu MBG saat Ramadan

Jumat, 30 Januari 2026 | 21:30

Program Mangrove BNI Perkuat Lingkungan dan Ekonomi Pesisir Banyuwangi

Jumat, 30 Januari 2026 | 21:26

Giliran Mirza Adityaswara Mundur dari OJK, Total 4 Komisioner Pamit Beruntun

Jumat, 30 Januari 2026 | 21:19

Yaqut Bantah Kasih Jatah Kuota Haji Khusus Maktour Travel

Jumat, 30 Januari 2026 | 21:10

Selengkapnya