Berita

Produk Jurnalistik Kian Cair, Menkominfo Kerap Konsultasi Kepada Bagir Manan

SENIN, 08 FEBRUARI 2016 | 09:46 WIB | LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR

. Perkembangan teknologi dewasa ini dinilai turut mempengaruhi kualitas jurnalistik. Kualitas jurnalistik semakin cair terutama dengan kehadiran media daring dan media sosial.

Demikian disampaikan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara saat memberikan sambutan pembukaan Konvensi Nasional Media Massa Refleksi Pers Nasional (Menjawab Pembangunan Poros Maritim Dan Menghadirkan Kesejahteraan) di Hotel Lombok Raya, Kota Mataram, TNB (Senin, 8/2).

Terkait hal tersebut, Rudiantara mengaku kerap berkonsultasi kepada Ketua Dewan Pers Prof. Bagir Manan kalau mendapati produk jurnalistik yang menurutnya tidak sesuai kaidah. Kepadanya, Prof. Bagir menyampaikan kalau tidak redakturnya misalnya, media online tersebut diblok saja. "Ini menjadi tantangan tersendiri," jelas Rudiantara.


Dalam kesempatan itu, Menkominfo juga mempertanyakan apakah UU 40/1999 tentang Pers sudah cukup mendasari aktivitas jurnalistik saat ini dan perkiraan lima atau sepuluh tahun ke depan.

Karena, dia menambahkan, UU Pers termasuk yang sangat cepat proses pembuatannya saat awal-awal masa reformasi. Bahkan tidak ada naskah akademiknya. "(UU Pers) nampaknya perlu diperhatikan," ucapnya.

Apalagi disusul dengan berbagai produk perundang-undangan lainnya yang mempunyai irisan dengan UU Pers. Seperti UU Penyiaran dan UU ITE. Karena belum mencakup semua, kedua UU tersebut akan direvisi oleh DPR.

"Bagaimana dengan UU Pers, saya tidak bilang harus diubah tapi bagaimana harus mencakup kita semua, masyarakat pers khususnya wartawan; bagaimana kita bekerja sama dan sama-sama bekerja dengan tata aturan yang lebih baik," tandasnya.

Hadir dalam Konvensi Nasional Media Massa ini sejumlah tokoh, seperti Menko Maritim Rizal Ramli yang menjadi keynote speaker, KSAL Laksamana Ade Supandi Supandi, Gubernur NTB Zainul Majdi, Ketua Dewan Pers Prof. Bagir Manan, Ketua Umum PWI Margiono dan sejumlah tokoh pers.

Konvensi Nasional Media Massa ini merupakan rangkaian acara Hari Pers Nasional 2016. Acara puncak akan digelar besok dan akan dihadiri Presiden Joko Widodo. [rus]

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

KDM Didukung DPRD Hentikan Alih Fungsi Lahan di Gunung Ciremai

Kamis, 22 Januari 2026 | 03:49

DPD Soroti Potensi Tumpang Tindih Regulasi Koperasi di Daerah

Kamis, 22 Januari 2026 | 03:25

Monumen Panser Saladin Simbol Nasionalisme Masyarakat Cijulang

Kamis, 22 Januari 2026 | 02:59

DPRD Kota Bogor Dorong Kontribusi Optimal BUMD terhadap PAD

Kamis, 22 Januari 2026 | 02:45

Alasan Noe Letto Jadi Tenaga Ahli Pertahanan Nasional

Kamis, 22 Januari 2026 | 02:22

Peran Pelindo terhadap Tekanan Dolar AS

Kamis, 22 Januari 2026 | 01:59

Retribusi Sampah di Tagihan Air Berpotensi Bebani Masyarakat

Kamis, 22 Januari 2026 | 01:47

DPRD Kota Bogor Evaluasi Anggaran Pendidikan dan Pelaksanaan SPMB

Kamis, 22 Januari 2026 | 01:20

Noe Letto Tegaskan Tidak di Bawah Bahlil dan Gibran: Nggak Urusan!

Kamis, 22 Januari 2026 | 00:59

Jabar di Bawah Gubernur Konten Juara PHK

Kamis, 22 Januari 2026 | 00:59

Selengkapnya