Berita

sby/net

Politik

Diacuhkan 10 Tahun, Tak Heran SBY "Jual Mahal" pada Megawati

KAMIS, 02 OKTOBER 2014 | 17:45 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Sikap Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang terkesan jual mahal kepada Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dinilai merupakan hal yang wajar.

"Kalau anda diacuhkan selama 10 tahun oleh seseorang, lalu orang itu tiba-tiba saja datang dan coba mendekati anda karena dia punya kepentingan, kira-kira apa sikap anda kepada orang itu? Sudah barang tentu anda tidak akan langsung menerimanya begitu saja," kata Direktur Eksekutif Sinergi Masyarakat untuk Demokrasi Indonesia, Said Salahuddin beberapa saat lalu (Kamis, 2/10).

Menurut Said, sikap SBY tersebut bisa jadi merupakan bentuk pelajaran kepada Megawati agar tak lagi bersikap angkuh dalam berpolitik.


"Dalam berpolitik itu tidak boleh punya sikap arogan. Sebab dalam politik itu tidak ada kawan abadi dan lawan abadi, yang ada hanyalah kepentingan. Bersikap angkuh hanya akan membuat anda menjadi orang-orang yang kalah," sambungnya.

Di sisi lain, sikap PDI Perjuangan yang saat ini melakukan pendekatan ke SBY dan Partai Demokrat dinilai Said merupakan hal yang memalukan, mengingat sikap PDI Perjuangan dulu yang kerap kali mendiskreditkan SBY. Bukan hanya itu, PDI Perjuangan juga mencoba meyakinkan publik bahwa pemerintahan Jokowi-JK saat ini berbeda dengan pemerintahan SBY dulu.

"Tetapi ketika sekarang mereka butuh dukungan politik dari demokrat, SBY justru malah dirayu-rayu," tandasnya. [mel]

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Tembok Pertahanan Persib Kunci Sukses Juara Paruh Musim

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:36

Tabur Bunga Dharma Samudera

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:19

Realisasi Investasi DKI Tembus Rp270,9 Triliun Sepanjang 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:59

Pemerintah Tidak Perlu Dibela

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:40

SP3 Eggi Sudjana Banjir Komentar Nyinyir Warganet

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:12

TNI AL Bentuk X Point UMKM Genjot Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:49

Perkara Ijazah Palsu Jokowi jadi Laboratorium Nasional di Bidang Hukum

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:27

Trump Resmikan Dewan Perdamaian Gaza Bergaya Kolonial

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:01

TNI Boleh Urus Terorisme sebagai Kelanjutan Polri

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:45

Politikus PKB Minta Jangan Ada Paranoid soal Pilkada Via DPRD

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:20

Selengkapnya