Berita

Benedict Cumberbatch/net

Setelah Perankan Sherlock Holmes, Cumberbatch Incar Drama Hamlet

SABTU, 21 SEPTEMBER 2013 | 13:46 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

. Aktor Inggris peraih berbagai penghargaan internasional, Benedict Cumberbatch, sedang melakukan diskusi lanjutan dengan sutradara Sonia Friedman untuk memainkan drama Hamlet di teater West End.

Aktor yang juga pernah berhasil memerankan Stephen Hawking ini memiliki potensi besar untuk bermain dalam sandiwara tragedi fenomenal karya William Shakespeare tersebut. Apalagi aa telah lama mengisyaratkan keinginannya untuk memainkan peran Hamlet.

Dalam wawancaranya dengan Telegraph tahun lalu, ia pernah mengutarakan keinginannya tersebut.


"Saya berharap untuk kembali ke teater segera, mudah-mudahan seperti Hamlet, karena itu peran saya sudah tertarik untuk waktu yang lama," kata Cumberbatch.

Lebih lanjut, aktor 37 tahun itu pernah menyebutkan bahwa usia ideal untuk memainkan peran Hamlet.

"Saya tidak tahu apakah ada pertimbangan usia untuk memainkan peran, tapi 36 atau 37 tampaknya tepat untuk saya, jadi saya harus melakukannya sebelum lama," lanjutnya.

Sementara itu, Sonia Friedman mengkonfirmasi hal tersebut.

"Kami dalam diskusi lanjutan dengan Benedict Cumberbatch tentang bermain Hamlet, dan kami berada di tahap mengatur jadwal dengannya dan direktur, Lyndsey Turner. Kunci pembicaraan mereka adalah mengenai ketersediaan teater West End atau ketersediaan teater non-tradisional untuk memainkan drama," katanya seperti dikutip dari the Guardian (Jumat, 20/9).

Cumberbatch telah terjun ke dunia seni peran sejak tahun 2000an. Namanya mulai meroket terutama setelah memerankan tokoh fiktif bentukan Sir Arthur Conan Doyle, Sherlock Holmes dalam serial di BBC. Selain itu, baru-baru ini ia bermain dalam film layar lebar berjudul The Fifth Estate dan berperan sebagai pendiri Wikileaks, Julian Assange. [ysa]

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Indeks Persepsi Korupsi RI Tetap Rendah, Padahal Rajin Nangkap Koruptor

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:17

Adu Prospek Sesi II: BNBR-BRMS-BUMI, Mana yang Lebih Tangguh?

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:11

Sandiaga Uno: Jangan Masuk Politik karena Uang

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:06

Grup Bakrie Jadi Sorotan, Saham DEWA dan BRMS Pimpin Pergerakan di Sesi Siang

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:56

Angkot Uzur Tak Boleh Lagi Wara Wiri di Kota Bogor

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:53

BNBR Fluktuatif di Sesi I: Sempat Bertahan di Rp230, Kini Menguji Level Support Rp200

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:48

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Sufmi Dasco Tegaskan Pilpres Tetap Dipilih Rakyat Langsung

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:35

Ekspor Ekonomi Kreatif RI Catat Tren Positif

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:29

Aplikasi jadi Subsektor Tertinggi Investasi Ekonomi Kreatif

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:16

Selengkapnya