Berita

Wawancara

WAWANCARA

Komjen Nanan Soekarna, Timur Itu Teman Saya Satu Barak, Hubungan Pribadi Tak Ada Masalah

KAMIS, 07 OKTOBER 2010 | 07:21 WIB

RMOL. Saat namanya diajukan Kapolri Bambang Hendarso Danuri ke Presiden sebagai calon Kapolri, Komisaris Jenderal (Komjen) Nanan Soekarna mulai bersikap tertutup.

Apalagi, saat santer kabarnya bah­wa Nanan dan Imam Su­djar­wo yang bersaing ketat bakal di­a­jukan Presiden ke DPR sebagai ca­lon Kapolri, Inspektur Pe­nga­was­an Umum (Irwasum) Mabes Polri itu se­ma­kin sulit dihubungi.

Beberapa kali Rakyat Merdeka mencoba untuk mewawancarai, tapi selalu saja gagal. ‘’Jangan se­karang, ntar saja kalau se­muanya sudah jelas,’’ ujarnya ketika itu.


Kini, setelah Kepala Badan Pe­me­liharaan Keamanan (Ka­bahar­kam) Mabes Polri  Komjen Timur Pra­­­dopo yang diajukan Presiden ke DPR sebagai calon tunggal Ka­­­­polri, Senin (4/10) lalu, Nanan tetap saja irit bicara.

Banyak kalangan menduga bekas Kepala Di­visi Hubungan Masya­rakat (Ka­div Humas) Ma­bes Polri itu sakit hati mengingat telah mengeluarkan pikiran dan ener­gi saat namanya sudah di­aju­kan ke Presiden.

Tapi dugaan banyak kalangan itu terbantahkan. Sebab, Nanan me­­nga­­ku tidak merasa kecewa wa­­lau bukan dirinya yang di­aju­kan  se­ba­gai calon Kapolri ke DPR.

”Saya tidak kecewa, saya ma­lah senang. Sebab, yang diajukan se­bagai calon Kapolri itu adalah teman saya saat di Akpol, teman se­barak,’’ ujarnya kepada Rakyat Merdeka, di Jakarta, kemarin.

Berikut kutipan selengkapnya :  

Bagaimana perasaannya keti­ka nama Anda tidak diajukan Pre­siden ke DPR  sebagai calon Ka­polri?
Begini ya, kalau negara meng­am­bil keputusan seperti itu. Ber­arti untuk kepentingan bersama dan institusi. Sebab, itu semua un­tuk kebaikan kepolisian.

 Anda tidak kecewa ya?
Tidak. Buat kita mengabdi di mana saja asal untuk kepentingan masyarakat, bangsa, dan negara. Tidak harus menjadi Kapolri.

Merasa nyaman dengan kon­disi ini?
Saya dengan Pak Timur tidak ada apa-apa. Hubungan pribadi (per­­son) sama sekali tak ada ma­­salah. Jadi, saya senang Pak Ti­mur yang diajukan Bapak Pre­si­den ke DPR sebagai calon Kapolri.  

Anda mendukung Timur Pra­dopo?
Saya akan mendukung siapa saja kalau itu untuk kepentingan kepolisian. Apalagi niatnya untuk kepolisian demokrasi. Sama-sama membangun kepolisian de­ngan kendala apa pun. Dan kita akan coba menciptakan itu.

Jadi, yang paling penting saat ini adalah siapa pun yang men­ja­di Kapolri nanti harus bisa men­­ciptakan kebersamaan ins­titusi. Mo­hon didukung untuk Ke­po­li­sian.

Bagaimana Anda melihat so­sok Timur?
Dia adalah sosok yang tepat untuk menggantikan Jenderal Bam­bang Hendarso Danuri se­bagai Kapori. Jadi, pencalonan Pak Timur semata-mata demi ke­pentingan Polri yang lebih baik di masa yang akan datang. Semua demi kepentingan dan kebaikan Polri. Mohon ini didukung.

Katanya Anda satu kelas de­ngan Timur ya?
Ya, Pak Timur teman satu kelas kok. Teman saya satu barak. Kita harus dukung sama-sama.

Satu kelas di mana?
Ya, sama-sama sekolah di Ak­pol. Sudah ya, saya sedang me­nemani Pak Kapolri di Medan.   [RM]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya