Berita

Mariah Carey. (Foto: Net)

Dunia

Lagu Natal Abadi, Mariah Carey Pecahkan Rekor Billboard

JUMAT, 26 DESEMBER 2025 | 21:46 WIB | LAPORAN: SARAH ALIFIA SURYADI

Mariah Carey kembali menegaskan statusnya sebagai “Ratu Natal” setelah lagu All I Want for Christmas Is You kembali memecahkan rekor di akhir 2025.

Lagu rilisan 1994 itu bukan hanya terus mendominasi tangga lagu, tetapi juga menjadikan Carey sebagai artis pertama yang menghabiskan total 100 minggu di posisi nomor satu Billboard Hot 100 sepanjang sejarah.

Berdasarkan data Billboard per 22 Desember 2025, All I Want for Christmas Is You kembali bertengger di posisi puncak Hot 100 untuk minggu ke-21, sekaligus mencatatkan total 78 minggu berada di tangga lagu tersebut.


Capaian ini melampaui rekor sebelumnya yang dipegang Levitating milik Dua Lipa sebagai lagu penyanyi perempuan dengan durasi terlama di Hot 100.

Dominasi musiman lagu Natal ini juga mengantarkan Mariah Carey menjadi musisi pertama sejak Billboard Hot 100 diluncurkan 67 tahun lalu yang menorehkan akumulasi 100 minggu di posisi nomor satu.

Di luar prestasi tangga lagu, All I Want for Christmas Is You juga menjadi mesin uang yang nyaris tak pernah berhenti berputar. Forbes mencatat lagu tersebut telah menghasilkan royalti sekitar Rp1 triliun sejak pertama kali dirilis pada 1994.

Setiap tahunnya, Carey diperkirakan meraup royalti berkisar Rp 41,8 miliar hingga Rp 50 miliar, angka yang masih berpotensi terus bertambah seiring lonjakan pemutaran lagu menjelang Natal.

Popularitas lagu ini juga tercermin di platform streaming. Billboard mencatat, per 13 Desember 2025, All I Want for Christmas Is You telah diputar lebih dari 2 miliar kali di Spotify.

Data Spotify bahkan menunjukkan sejak 2019, lagu tersebut mengalami kenaikan pemutaran global sekitar 120 persen dan dinobatkan sebagai lagu liburan paling banyak diputar sepanjang masa.

Atas pencapaian tersebut, Mariah Carey mengaku terharu dan bersyukur karena lagunya tetap relevan lintas generasi.

"Ini luar biasa sekali, saya sangat berterima kasih kepada semua pendengar Spotify di seluruh dunia yang telah menjadikan lagu ini bagian dari tradisi liburan mereka setiap tahun," ujar Carey, dikutip dari People, Jumat, 26 Desember 2025.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya