Berita

Representative Image (Foto: Fox News)

Dunia

AS Pamer Kekuatan, Jet Tempur F/A-18 Terbang 30 Menit Dekat Venezuela

RABU, 10 DESEMBER 2025 | 13:42 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Amerika Serikat kembali menunjukkan kehadiran militernya di kawasan Karibia dengan mengerahkan dua jet tempur F/A-18 ke atas perairan internasional di Gulf of Venezuela pada Selasa, 9 Desember 2025 waktu setempat.

Penerbangan itu disebut sebagai manuver terdekat pesawat militer AS ke wilayah udara Venezuela sejauh ini.

Menurut laporan Associated Press, kedua jet tempur AS terlihat di situs pemantauan Flightradar24 selama sekitar 30 menit terbang di atas perairan utara Venezuela. 


Seorang pejabat pertahanan AS yang enggan disebutkan namanya menjelaskan bahwa penerbangan tersebut hanyalah latihan rutin.

“Ini routine training flight yang bertujuan menunjukkan jangkauan operasional pesawat,” kata dia.

Pejabat tersebut juga tidak mengungkap apakah jet membawa persenjataan, tetapi menegaskan bahwa seluruh operasi berlangsung sepenuhnya di wilayah udara internasional. 

Langkah ini menambah daftar aktivitas militer AS yang meningkat dalam beberapa bulan terakhir di sekitar Venezuela.

Sebelumnya, AS pernah menerbangkan pesawat pembom B-52 Stratofortress dan B-1 Lancer sepanjang garis pantai Venezuela. Namun penerbangan F/A-18 kali ini tampak menjadi yang paling mendekati perbatasan udara negara tersebut. 

Aksi tersebut terjadi setelah serangkaian serangan AS terhadap kapal yang diduga digunakan untuk penyelundupan narkoba di Laut Karibia dan Pasifik timur.

Pemerintahan Donald Trump menegaskan bahwa operasi-operasi tersebut penting untuk memutus jaringan perdagangan narkoba. 

Namun Presiden Venezuela Nicolás Maduro terus membantah bahwa kapal-kapal yang ditarget AS berasal dari wilayahnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya