Berita

Presiden Prabowo Subianto dalam konferensi pers bersama PM Pakistan Shehbaz Sharif di Islamabad, Selasa, 9 Desember 2025 (Foto: Youtube Shehbaz Sharif)

Dunia

Prabowo Apresiasi Kesediaan Pakistan Kirim Dokter Gigi hingga Pakar Medis ke Indonesia

SELASA, 09 DESEMBER 2025 | 17:17 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Presiden RI Prabowo Subianto menyampaikan apresiasi mendalam kepada Pemerintah Pakistan atas kesediaannya membantu Indonesia di sektor kesehatan.

Hal itu disampaikan dalam konferensi pers bersama Perdana Menteri Pakistan Shehbaz Sharif usai pertemuan bilateral di Islamabad, Selasa, 9 Desember 2025. 

Prabowo menjelaskan bahwa Indonesia kini tengah memulai program pendidikan kedokteran besar-besaran untuk memperkuat sektor kesehatan nasional. 


“Kami sangat membutuhkan dokter dan dokter gigi, dan saya sedang memulai program pendidikan besar-besaran di bidang ini. Jadi, bantuan Anda akan sangat strategis dan krusial bagi kami. Kami sangat menghargainya,” tambahnya.

Untuk itu, ia sangat mengapresiasi dukungan Pakistan melalui pengiriman dokter, dokter gigi, profesor, dan pakar medis ke Indonesia. 

“Saya sangat senang, saya sangat bersyukur bahwa Pakistan bersedia membantu kami di bidang kesehatan dengan mengirimkan dokter, profesor, dan pakar Anda untuk membantu kami di sektor kesehatan,” ujar Prabowo.

Dalam pernyataannya, PM Sharif menegaskan komitmen Pakistan untuk mendukung program pembangunan sektor kesehatan di Indonesia. 

“Kita akan dengan senang hati mengirimkan para dokter, dokter gigi, profesor kedokteran, dan pakar terkait lainnya dari Pakistan ke Indonesia untuk mewujudkan impian Anda, yaitu membangun sejumlah besar perguruan tinggi kedokteran dan universitas di sana,” ujarnya.

PM Pakistan menegaskan bahwa komitmen untuk membantu Indonesia di sektor kesehatan bukan sekadar janji diplomatik, melainkan langkah yang akan segera diimplementasikan. 

“Saya ingin meyakinkan Anda bahwa apa pun yang memungkinkan bagi kami untuk mewujudkannya, kami akan melakukannya tanpa penundaan, dengan senang hati, dan dengan sepenuh hati,” kata PM Sharif.

Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Energi Bersih Semakin Diminati Sektor Industri dan Bisnis

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:09

Relawan Bara JP Hapus Nama Jokowi

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:52

Pengelola Apartemen Jakarta Utara Bantu Polisi Putus Rantai Peredaran Narkoba

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:24

Produk Warga Binaan Didorong Masuk Kopdes Merah Putih

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:01

Wamenkomdigi Tegaskan Jaringan di Sumbar dan Sumut Hampir Pulih 100 Persen

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:52

Sinergi untuk Akselerasi, Bank Mandiri Dorong Penguatan Ekonomi Kerakyatan dan UMKM

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:45

Raja Maroko Puji Soliditas Nasional di Piala Afrika 2025

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:27

Iran Batasi Akses Internet demi Putus Komando Teroris Asing ke Perusuh

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:05

Kasus Kuota Haji: Dito Ariotedjo Ungkap hanya Ditanya Satu Pertanyaan Soal Fuad Hasan

Jumat, 23 Januari 2026 | 17:59

Kongres XXII: Sujahri-Amir Tidak Sah Pimpin GMNI

Jumat, 23 Januari 2026 | 17:43

Selengkapnya