Berita

Pemulihan layanan publik di wilayah terdampak banjir Sumatera. (Foto: Dispenal)

Pertahanan

Satgas Gulbencal Kodaeral I Bersinergi Pulihkan Layanan Publik

SELASA, 09 DESEMBER 2025 | 04:10 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

TNI Angkatan Laut kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung penanganan kedaruratan bencana alam di wilayah Indonesia. 

Satuan Tugas Penanggulangan Bencana Alam Aceh–Sumatera Utara Komando Daerah Angkatan Laut I (Satgas Gulbencal Kodaeral I) membantu percepatan pemulihan wilayah terdampak banjir. Di antaranya dengan melaksanakan berbagai kegiatan kemanusiaan dan dukungan pemulihan layanan publik. 

Hal itu dilaksanakan secara intensif di beberapa titik terdampak bencana pada Senin, 8 Desember 2025.


Di bidang pemulihan fasilitas umum, personel TNI AL bersama unsur Kodim, Polres dan relawan turut melaksanakan pembersihan RSUD Aceh Tamiang, yang terdampak banjir. Fokus utama ditujukan pada ruang IGD yang ditargetkan dapat kembali beroperasi pada hari Kamis. 

Upaya ini juga didukung koordinasi intensif dengan Direktur RS Adam Malik Medan dan Direktur RSUD Aceh Tamiang, serta dilaporkan kepada Prof. Terawan selaku Staf Ahli Presiden.

Pada sektor kesehatan, Tim Dukkes Mobile TNI AL melaksanakan pelayanan pengobatan di Kantor Koramil Kecamatan Bendahara dengan total 33 warga menerima perawatan. Mayoritas keluhan yang ditangani meliputi gatal-gatal, ISPA, demam dan hipertensi. Kehadiran tenaga medis TNI AL ini merupakan bentuk respons cepat untuk memastikan kesehatan masyarakat tetap terjaga di tengah situasi darurat.

Selain itu, Satgas Gulbencal Kodaeral I melaksanakan pembagian sembako di Kecamatan Bendahara, yang diserahkan melalui Koramil setempat, serta pendistribusian nasi bungkus kepada masyarakat terdampak di Kecamatan Rantau. Langkah ini menjadi bagian dari komitmen TNI AL dalam memastikan kebutuhan dasar warga terpenuhi.

Melalui berbagai kegiatan tersebut, TNI AL kembali menegaskan perannya sebagai garda depan dalam operasi kemanusiaan, memastikan masyarakat terdampak bencana mendapatkan dukungan terbaik, serta memulihkan fasilitas vital demi kelancaran pelayanan publik pascabencana, sesuai dengan perintah Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali.


Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Ketum PDIP Tinjau Kantor Baru Megawati Institute

Selasa, 20 Januari 2026 | 22:14

Polisi Bongkar Jaringan Senpi Ilegal Dipakai Begal, Dijual di Facebook Hingga Tokopedia

Selasa, 20 Januari 2026 | 22:09

Bupati Sudewo dan Tiga Kades Kajen Resmi Ditahan, Digiring ke Rutan Pakai Rompi Oranye

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:53

Wapres Gibran Blusukan ke Pasar Borong Daun Bawang

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:48

Istana Rayakan Prestasi Timnas Maroko sebagai Runner-Up Piala Afrika 2025

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:32

Polisi Sudah Periksa 10 Saksi dan Ahli Terkait Pelaporan Pandji Pragiwaksono

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:29

Komisi II Hanya Fokus Revisi UU Pemilu, Bukan Pilkada

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:22

Thomas Djiwandono Mundur dari Gerindra Usai Dicalonkan Jadi Deputi Gubernur BI

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:10

Bupati Pati Sudewo dan Tiga Kades Patok Harga hingga Rp225 Juta per Jabatan Perangkat Desa

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:00

Daftar 28 Perusahaan Sumatera yang Izinnya Dicabut Prabowo

Selasa, 20 Januari 2026 | 20:56

Selengkapnya