Berita

Stasiun Tanah Abang Baru jelang dikunjungi Presiden Prabowo Subianto (Foto: RMOL/Hani Fatunnisa)

Politik

Hari Ini Prabowo Bakal Resmikan Stasiun Tanah Abang Baru

SELASA, 04 NOVEMBER 2025 | 10:00 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan meresmikan Stasiun Tanah Abang Baru di Jakarta, Selasa, 4 November 2025. 

Kabar tersebut dikonfirmasi oleh Direktur Utama KAI, Bobby Rasyidin usai menemui Presiden Prabowo Subianto di Istana Merdeka, Jakarta, Senin kemarin, 3 November 2025. 

"Besok, rencana besok (Selasa). Peresmian stasiun tanah abang," ungkapnya kepada awak media.


Berdasarkan pantauan RMOL di lokasi acara, area lobi stasiun Tanah Abang telah dipasang podium khusus presiden dan karpet biru, dilengkapi pajangan bunga dan bendera merah putih. 

Pintu keluar dekat area peresmian telah ditutup. Petugas mengarahkan penumpang yang akan keluar stasiun melalui pintu keluar di Stasiun Tanah Abang lama. 

Dalam pertemuannya dengan Direktur Utama KAI, Presiden Prabowo memberi arahan agar menambah gerbong kereta rel listrik (KRL) Jabodetabek guna mengurangi kepadatan penumpang pada jam sibuk. 

“Saya jelaskan juga bahwa sekarang itu pada jam sibuk, KRL kita itu sudah berdempet-dempetan, beliau sangat concern sekali dengan itu, maka beliau sampaikan secepatnya kita balam menambah gerbong,” kata Bobby usai pertemuan.

Selain soal kapasitas, Presiden juga disebut meminta agar fasilitas di stasiun dan lintasan ditingkatkan, terutama dari segi kebersihan dan kenyamanan bagi penumpang perempuan.

Populer

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

OTT Pegawai Pajak Jakarta Utara: KPK Sita Uang Ratusan Juta dan Valas

Sabtu, 10 Januari 2026 | 12:14

Mendagri: 12 Wilayah Sumatera Masih Terdampak Pascabencana

Sabtu, 10 Januari 2026 | 12:04

Komisi I DPR: Peran TNI dalam Penanggulangan Terorisme Hanya Pelengkap

Sabtu, 10 Januari 2026 | 11:33

X Ganti Emotikon Bendera Iran dengan Simbol Anti-Rezim

Sabtu, 10 Januari 2026 | 11:27

Trump Sesumbar AS Bisa Kuasai 55 Persen Minyak Dunia Lewat Venezuela

Sabtu, 10 Januari 2026 | 11:10

Konten Seksual AI Bikin Resah, Grok Mulai Batasi Pembuatan Gambar

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:52

Ironi Pangan di Indonesia: 43 Persen Rakyat Tak Mampu Makan Bergizi

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:41

Emas Antam Berkilau, Naik Rp25.000 Per Gram di Akhir Pekan

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:34

Khamenei Ancam Tindak Tegas Pendemo Anti-Pemerintah

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:22

Ekonomi Global 2026: Di Antara Pemulihan dan Ketidakpastian Baru

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:06

Selengkapnya