Berita

Presiden RI Prabowo Subianto menghadiri Multilateral Meeting on the Middle East (Foto: Sekretariat Presiden)

Dunia

Prabowo Minta Trump Selesaikan Konflik Palestina-Israel

RABU, 24 SEPTEMBER 2025 | 14:51 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Presiden RI Prabowo Subianto meminta Presiden Amerika Serikat Donald Trump untuk membantu penyelesaian konflik Israel-Palestina. 

Hal tersebut disampaikan Prabowo kepada Trump di pertemuan multilateral Timur Tengah yang digelar di Ruang Konsultasi Dewan Keamanan PBB, New York, pada Selasa, 23 September 2025. 

Menteri Luar Negeri RI, Sugiono, yang mendampingi Presiden Prabowo, menyampaikan bahwa inti pertemuan terbatas tersebut adalah memberikan gambaran situasi terkini di Palestina dan kawasan sekitarnya. 


Dalam kesempatan itu, Presiden Prabowo menggarisbawahi perlunya peran sentral AS sebagai pemimpin dalam meredam ketegangan dan memfasilitasi penyelesaian konflik di Gaza dan Palestina.

“Kemudian (Presiden) meminta kepemimpinan dari Amerika Serikat dalam rangka menyelesaikan permasalahan di Gaza dan Palestina,” ujar Sugiono.

Selain itu, Indonesia menawarkan kontribusi nyata dalam proses perdamaian, termasuk kesediaan mengirimkan pasukan perdamaian. 

Prabowo menyebut, Indonesia siap menurunkan 20 ribu personel untuk 12 misi peacekeeping, tidak hanya di Gaza, tetapi juga di lokasi lain yang membutuhkan.

Menlu menilai pertemuan tersebut cukup produktif dan menjadi langkah signifikan dalam mencari penyelesaian konflik Timur Tengah. 

“Pertemuan ini merupakan pertemuan yang cukup produktif dalam arti adalah yang cukup maju dalam upaya menyelesaikan konflik di Temu Tengah dan mencapai perdamaian serta senjata-senjata di sana,” kata Sugiono.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

MAKI Heran KPK Tak Kunjung Tahan Tersangka Korupsi CSR BI

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:11

Keadilan pada Demokrasi yang Direnggut

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:54

Program MBG Tetap Harus Diperketat Meski Kasus Keracunan Menurun

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:51

Oegroseno: Polisi Tidak Bisa Nyatakan Ijazah Jokowi Asli atau Palsu

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:48

Ketum PBMI Ngadep Menpora Persiapkan SEA Games Malaysia

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

Sekolah Rakyat Simbol Keadilan Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

110 Siswa Lemhannas Siap Digembleng Selama Lima Bulan

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:30

PBNU Bantah Terima Aliran Uang Korupsi Kuota Haji

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:08

Demokrat Tidak Ambil Pusing Sikap PDIP Tolak Pilkada Via DPRD

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:57

Amankan BBE-Uang, Ini 2 Kantor DJP yang Digeledah KPK

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:40

Selengkapnya