Berita

Anggota Komisi IV DPR Daniel Johan. (Foto: Dok. Pribadi)

Politik

Komisi IV Akan Dalami Tanggul Beton Cilincing Pekan Depan

JUMAT, 12 SEPTEMBER 2025 | 16:49 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Komisi IV DPR menjadwalkan pemanggilan terhadap Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) untuk menindaklanjuti video viral tanggul beton di pesisir kawasan Cilincing, Jakarta Utara. 

Anggota Komisi IV DPR Daniel Johan mengungkapkan bahwa pemanggilan terhadap KKP akan digelar pada Senin 15 September 2025. 

“Nanti hari Senin ada raker dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan, kami akan mempertanyakan secara detail apa yang sesungguhnya terjadi,” kata Daniel kepada wartawan, Jumat 12 September 2025. 


Legislator PKB ini menegaskan, setidaknya ada dua hal yang akan didalami Komisi IV DPR dari KKP menyikapi tanggul beton Cilincing tersebut. 

“Kita minta transparansi perizinan yang versinya katanya sudah diterbitkan. Kita ingin memastikan apakah perizinan ini sudah melakukan konsultasi publik, apakah perizinan ini sudah mempertimbangkan dampak terhadap nelayan dan dampak terhadap lingkungan AMDAL-nya seperti apa,” kata Daniel. 

Selain itu, Daniel juga menyebut bahwa Komisi IV DPR akan mendalami apakah pemasangan tanggul beton tersebut telah mempertimbangkan berbagai aspeknya. 

“Apakah mempertimbangkan keseimbangan antara kepentingan nelayan, masyarakat umum, dengan kepentingan swasta atau investor, kepentingan lingkungan, keseimbangan kepentingan ini menjadi sangat penting dalam setiap kebijakan maupun peraturan perizinan yang sudah keluar,” pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Jutaan Orang Tak Sadar Terkena Diabetes

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:17

Kejati Sumut Lepaskan Tersangka Penadahan Laptop

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:00

Sektor Energi Indonesia Siap Menggebrak Melalui Biodisel 50 Persen dan PLTN

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:35

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

Pasal Pembuka, Pasal Pengunci

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:21

Eggi Sudjana Perburuk Citra Aktivis Islam

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:19

Pratikno dan Jokowi Harus Dihadirkan di Sidang Sengketa Ijazah KIP

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:03

Dugaan Pengeluaran Barang Ilegal di Cileungsi Rugikan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:45

Eggi Sudjana Konsisten Meyakini Jokowi Tak Punya Ijazah Asli

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:15

Selengkapnya