Berita

Koordinator CSR Mayora, Rosihan Adjie (tengah)/Ist

Nusantara

Mayora Hadirkan Dampak Sosial Lewat Program CSR Berkelanjutan

MINGGU, 27 JULI 2025 | 01:16 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

PT Mayora Indah Tbk terus menunjukkan komitmennya terhadap pembangunan sosial melalui serangkaian program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) yang diselaraskan dengan kebijakan pemerintah daerah. Mengusung semangat Mayora Peduli, perusahaan berupaya menciptakan dampak langsung di tengah masyarakat melalui kegiatan sosial, lingkungan, dan keagamaan.

Melalui anak usaha, PT Torabika Eka Semesta, Mayora telah melaksanakan empat program utama yang menyasar kebutuhan riil masyarakat di sepanjang 2024. Program bank sampah yang digerakkan untuk mendorong kebiasaan memilah sampah sekaligus menciptakan peluang ekonomi baru bagi warga, serta kegiatan bedah rumah bagi keluarga prasejahtera dilakukan guna memastikan hunian yang lebih layak dan sehat.

Selain itu, kepedulian terhadap lingkungan juga diwujudkan melalui aksi penanaman mangrove di kawasan pesisir sebagai upaya rehabilitasi dan mitigasi perubahan iklim. Tak hanya itu, perusahaan juga menggelar sunatan massal gratis sebagai bentuk perhatian terhadap akses layanan kesehatan dasar yang terjangkau.


Memasuki 2025, fokus CSR dialihkan pada dukungan terhadap fasilitas ibadah. Perusahaan membantu perbaikan sarana prasarana masjid. Program ini disalurkan berdasarkan pengajuan warga dan hasil musyawarah lokal, khususnya di wilayah sekitar pabrik dan distribusi perusahaan.

Koordinator CSR Mayora, Rosihan Adjie, menjelaskan bahwa seluruh kegiatan dirancang agar selaras dengan program prioritas pemerintah daerah. 

“Kami ingin program CSR tidak hanya simbolis, tapi benar-benar menjawab kebutuhan masyarakat. Karena perusahaan yang bertumbuh harus tumbuh bersama lingkungannya,” ujar Rosihan dalam keterangannya, Sabtu malam, 26 Juli 2025.

Seluruh kegiatan CSR Mayora dilaksanakan secara partisipatif, melibatkan perangkat desa, tokoh masyarakat, hingga instansi terkait. Pendekatan ini membuat setiap kegiatan lebih tepat sasaran dan berkelanjutan. 

Dengan serangkaian program tersebut, Mayora berharap terus menjadi mitra pembangunan sosial yang andal, serta menanamkan nilai kebermanfaatan sebagai bagian dari budaya perusahaan.

Populer

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Dugaan Korupsi Tambang Nikel di Sultra Mulai Tercium Kejagung

Minggu, 28 Desember 2025 | 00:54

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

KPK Panggil Beni Saputra Markus di Kejari Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 13:09

UPDATE

Pembangunan Gerai KDKMP di Tubaba Terkendala Masalah Lahan

Rabu, 07 Januari 2026 | 03:59

KDKMP Butuh Ekosistem Pasar Hingga Pendampingan Berkelanjutan

Rabu, 07 Januari 2026 | 03:43

Ziarah ke Makam Ainun Habibie

Rabu, 07 Januari 2026 | 03:23

Ketidaktegasan Prabowo terhadap Jokowi dan Luhut jadi Sumber Kritik

Rabu, 07 Januari 2026 | 02:59

Implementasi KDKMP Masih Didominasi Administrasi dan Kepatuhan Fiskal

Rabu, 07 Januari 2026 | 02:42

Aktivis Senior: Program MBG Simbol Utama Kebijakan Pro-Rakyat

Rabu, 07 Januari 2026 | 02:20

Kontroversi Bahlil: Anak Emas Dua Rezim

Rabu, 07 Januari 2026 | 01:53

Rosan Ungkap Pembangunan Kampung Haji Baru Dimulai Kuartal Empat 2026

Rabu, 07 Januari 2026 | 01:41

Tim Gabungan Berjibaku Cari Nelayan Hilang Usai Antar ABK

Rabu, 07 Januari 2026 | 01:24

Pemerintah Harus Antisipasi Ketidakstabilan Iklim Ekonomi Global

Rabu, 07 Januari 2026 | 01:02

Selengkapnya