Berita

bank bjb bersama Polda Jabar sosialisasi Kredit Pemilikan Rumah Sejahtera Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (KPR FLPP)/Ist

Bisnis

BP Tapera dan bank bjb Sosialisasi KPR FLPP untuk Anggota Polri

SELASA, 22 JULI 2025 | 09:12 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Dukungan terhadap perluasan akses kepemilikan rumah masyarakat kembali ditunjukkan bank bjb. Kali ini, bank bjb menghadirkan tabungan perumahan rakyat (Tapera) untuk anggota kepolisian republik Indonesia (Polri).

Program ini berkolaborasi dengan Badan Pengelola Tabungan Perumahan Rakyat (BP Tapera) bersama Polda Jawa Barat dalam sosialisasi Kredit Pemilikan Rumah Sejahtera Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (KPR FLPP).

Corporate Secretary bank bjb, Ayi Subarna mengatakan, program ini menjadi wujud nyata bank bjb mendukung target pemerintah menghadirkan 3 juta rumah untuk masyarakat.


"Partisipasi ini juga sekaligus meningkatkan literasi keuangan masyarakat agar memahami proses serta manfaat dari skema pembiayaan yang tersedia," kata Ayi dalam keterangan tertulisnya, Selasa, 22 Juli 2025.

Kemudahan akses terhadap KPR FLPP melalui bank bjb didukung oleh jaringan kantor cabang yang tersebar luas di berbagai wilayah Indonesia, dengan tenaga profesional yang siap membantu setiap proses pengajuan.

Selain itu, bank bjb secara aktif mensosialisasikan program ini ke berbagai wilayah untuk menjangkau masyarakat yang belum optimal terlayani oleh sistem perbankan.

Sinergi antara pemerintah, lembaga keuangan, dan institusi publik yang terwujud dalam kegiatan ini menjadi langkah penting untuk memperluas kepemilikan hunian yang layak.

"Sosialisasi KPR FLPP juga berperan dalam membangun fondasi literasi perumahan dan keuangan masyarakat sebagai bagian dari misi besar menuju kemandirian dan kesejahteraan," sambung Ayi.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

Eggi Sudjana Nyetir Mobil Mewah di Malaysia Bukan Hoaks

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:01

Madu Dari Sydney

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:32

Zakat Harus Jadi Bagian Solusi Kebangsaan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:27

Sudirman Said Dilamar Masuk Partai Gema Bangsa

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:01

Trump Ancam Kenakan Tarif ke Negara yang Tak Sejalan soal Greenland

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

Dirut Indonesia Air Transport Klarifikasi Kru Pesawat Bawa Pegawai KKP Hilang Kontak di Maros Bukan Delapan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

KKP Terus Monitor Pencarian Pesawat ATR 42-500 Usai Hilang Kontak

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:09

Ini Identitas dan Pangkat Tiga Pegawai KKP di Pesawat ATR yang Hilang Kontak di Maros

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:48

Klarifikasi Menteri Trenggono, Pesawat ATR Sewaan KKP yang Hilang Kontak di Maros Sedang Misi Pengawasan Udara

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:37

Selengkapnya